Rektor UMN Berbagi Pengalaman di Komunitas Penulis Penerbit Buku Kompas
Februari 5, 2021Profil Startup Skystar Ventures Batch 7: Arxist
Februari 5, 2021TANGERANG – Media sosial menjadi platform efektif untuk melakukan promosi jika digunakan secara maksimal. Career Development Center (CDC) UMN bekerja sama dengan Kumparan mengadakan webinar Social Media Marketing in News Industry dengan pembicara Gadi Makitan selaku Content Production Supervisor (5/2).
Di masa sekarang, sosial media menjadi konsumsi rutin setiap hari. Manfaat sosial media dirasakan industri untuk promosi dan penyebaran informasi, salah satunya adalah berita teraktual. Hal serupa dilakukan Kumparan sebagai platform jurnalisme berbasis teknologi. Kumparan memiliki lebih dari 1 juta pengikut pada media sosial Instagram. Pencapaian ini dapat dijadikan contoh membagikan konten pada media sosial secara efektif.
Menurut Gadi Makitan, kunci utama berkonten pada media digital terkhusus sosial media Instagram adalah interaksi tinggi sehingga akan dapat apresiasi dari sistem Instagram dengan memunculkan konten pada kolom search sehingga akan dijamah banyak pengguna.
“Kerangka kerja yang dilakukan Kumparan adalah post konten, dilihat oleh pengikut Instagram, pengguna diharapkan berhenti scroll karena tertarik dengan topik konten atau terdampak secara emosional. Pengguna dapat merasa marah, sedih, senang, hingga tergerak untuk berinteraksi lebih,” ujar Gadi.
Interaksi yang diharapkan pada sebuah konten Instagram adalah kemampuan untuk save, share, like, comment, dengan adanya hal ini akan memikat pengikut baru. Jenis konten menjadi faktor penting keberhasilan dalam pemanfaatan interaksi media sosial. Beberapa jenis konten bergerak pada kumparan seperti flash news, one line video, explainer, dan ask the editor. Setiap jenis konten memiliki daya pikatnya masing-masing seperti One liner video yang merupakan video yang dijelaskan hanya satu baris text. Durasi One liner video hanya 1 menit, berupa video raw, namun memiliki faktualitas, aktualitas, dan news value yang kuat.
Tak hanya isi konten, visualisasi dan gambar yang menjual juga menjadi faktor penting dalam berkonten. Konten Visual One Liner Kumparan dikemas dengan illustrasi menggelitik, timeless, dan memicu emosi pengguna sosial media. Pembuatan judul konten yang menarik sering kali dibuat sesuai dengan pengetahuan warganet agar sesuai dengan kata kunci isu yang hangat diperbincangkan. Konten grafis lain yang dimiliki Kumparan adalah kata bijak tokoh, poster kreatif, dan infografis yang sederhana.
“Pembelajaran yang dapat dibagikan dari pengalaman Kumparan adalah pembuatan konten yang sesuai dengan ekspektasi penonton, jangan terlalu receh. Bijak menggunakan gambar dan pemilihan kata, dan dapat mengantisipasi celah penafsiran dari inti yang dituju,” tutup Gadi.
by Linda Febriana Purwanto – Layanan Berita Universitas Multimedia Nusantara
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id