Intrik Politik Nan Menggelitik Dari Kisah Dalam Kota
Desember 13, 2016Pentingnya Sustainability dalam Arsitektur Modern
Desember 15, 2016
Video by: David Calvin – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Perkembangan teknologi yang semakin pesat membuat penggerak roda perekonomian Indonesia turut bergeser. Teknologi komunikasi merambah ke berbagai aspek. E-commerce pun memberikan kemudahan berbelanja dan bertaransaksi bagi masyarakat.
Menghadapi perkembangan teknologi dan bisnis yang bergitu cepat, maka program studi Sistem Informasi pun membekali mahasiswanya sejak dini. UMN StudentBiz Expo yang diadakan di UMN pada Selasa (13/12) ini menjadi ajang bagi para mahasiswa untuk mempresentasikan ide bisnisnya.
“Melalui mata kuliah Perancangan Sistem dan E-Business, mahasiswa diajak untuk merancang sebuah sistem bisis yang nyata. Di sini kami berharap mereka tidak hanya mempresentasikan laporannya di kelas saja tetapi juga ke publik. Dengan demikian mereka bisa sharing hasil karya mereka sekaligus merasakan pengalaman untuk merealisasikan prototipe atau konsep bisnis mereka,” jelas Wira Munggana, Kepala Program Studi Sistem Informasi.
Salah satu ide bisnis yang dipresentasikan hari ini adalah Literalist.com. Konsep bisnis milik Elisabeth dan Monica Devi K (Sistem Informasi 2014) ini menyajikan konsep ‘toko buku yang berbeda’.
“Kami menjual buku dalam Literalist.com hanya saja dengan cara yang berbeda. Literalist.com memberikan experience baru bagi para penyuka buku. Seringkali orang-orang tidak tahu mau membaca apa. Dengan memasukkan tema, genre maupun nama pengarang yang disukai, literalist.com memberikan suggestions judul buku yang sesuai dengan yang diinginkan mereka. Experience seperti ini yang jarang diberikan oleh toko buku konvensional maupun online,” ungkap Monica.
Melalui acara seperti UMN StudentBiz Expo secara rutin, Wira berharap mahasiswa Sistem Informasi bisa tampil percaya diri dengan tugas yang dikerjakan. Besar harapan, ide-ide ini pun bisa visible untuk diimplementasikan di kemudian hari sebab menurut Wira banyak dari ide yang dipresentasikan cukup menjanjikan. (*)
by: Grace Natali – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Teknik Informatika | Sistem Informasi | Sistem Komputer | Akuntansi|Manajemen|Ilmu Komunikasi | Desain Komunikasi Visual, di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id