Desain Komunikasi Visual UMN Adakan Kuliah Tamu Bersama Profesor RMIT University
Oktober 2, 2023Mahasiswa UMN Belajar Pengelolaan Uang Bersama OJK
Oktober 3, 2023Tangerang – UMN memberikan sambutan hangat kepada Prof. Dr. Jamilah Hj Ahmad, APR, FIPR. selaku perwakilan dari School of Communication Universiti Sains Malaysia pada (29/07).
Setelah setahun menjalin kerjasama, Perwakilan USM Professor. Dr. Jamilah Hj Ahmad, APR, FIPR. datang ke UMN selama 11 hari. Disambut oleh Dr. Ninok Leksono, M.A. selaku Rektor UMN. UMN sudah menjalin kerjasama dengan USM (Universiti Sains Malaysia) sejak tahun 2022, pada tahun ini pertama kali perwakilan dari USM datang langsung ke UMN.
Program kunjungan ini akan dilaksanakan pada tanggal 28 September hingga 8 Oktober. Profesor Dr Jamilah Hj Ahmad juga akan mengisi beberapa kelas program komunikasi selama kunjungannya. Selain itu pada tanggal 6 Oktober juga akan melakukan sosialisasi ke masyarakat di Curug Sangereng, salah satu “Desa Binaan UMN” yang diselenggarakan oleh LPPM UMN.
Pada pertemuan pertama Jamilah ingin berbagi ilmu akademik kepada mahasiswa dan dosen UMN. Beliau ingin berbagi kepada mahasiswa bagaimana kita harus sadar dalam menggunakan media sosial saat ini dan berkomunikasi di media sosial.
“Media sosial sangat berperan khususnya bagi generasi muda, strategi komunikasinya adalah untuk memberikan informasi kepada generasi muda agar mereka lebih sadar, berpikir dulu sebelum berbicara dan mengetik”, kata Jamilah dalam pertemuan tersebut.
Jadi baginya komunikasi bukan sekadar mempelajari tentang komunikasi itu, melainkan apa yang ada di dalam komunikasi itu sendiri. Pada (02/10) beliau juga mengadakan workshop dengan materi komunikasi yang membahas tentang “Applied Research Method for Corporate Philanthropy”.
Corporate Philanthropy merupakan suatu tindakan korporasi yang memberikan kontribusi kepada non organisasi melalui sumbangan. Ada beberapa jenis filantropi seperti donasi, relawan, sponsorship, LSM bantuan, dan masih banyak lagi.
Ia juga berbagi tentang tiga hal penting dalam Penelitian Philianthrophy.
“Filantropis itu sendiri, afinitas kami ingin melakukan penelitian karena rasa cinta, dan yang ketiga adalah kapasitas yang menjadi indikator pemenuhan konten yang kami lakukan”, ujar Jamilah dalam workshopnya.
Selain itu Penelitian Filantropis ini dapat membantu media dalam memecahkan permasalahan sehingga masyarakat akan mengkritisinya. Penelitian ini penting karena kita dapat mengukur dampak, memberikan evaluasi atau memastikan dampak dalam setiap kegiatan.
Prof. Dr. Jamilah Hj Ahmad sangat senang bisa mendatangi UMN dan secara langsung mengajar mahasiswa dan dosen, selain itu Ia juga bisa berdikusi, bertukar ide dengan dosen. Menurutnya secara fasilitas sarana dan prasaran di UMN bagus untuk mendukung mahasiswa dalam pembelajaran.
By Rachel Tiffany Tanukusuma | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id