Pengabdian Kepada Masyarakat dari 3 Dosen UMN Mendapat Dana Hibah dari Direktorat Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi
Januari 8, 2024Manfaatkan AI Sebagai Peluang dan Inovasi dalam Dunia Kerja, Bukan Sebagai Ancaman
Januari 15, 2024TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara meraih peringkat ke-146 dari 1.183 universitas seluruh dunia dalam UI GreenMetric World University Rankings 2023 pada Selasa (5/12/23). Peringkat ini meningkat dari tahun 2022 di urutan ke-148 dari 1.050 universitas global.
UI GreenMetric World University Rankings adalah publikasi tahunan yang diinisiasi oleh Universitas Indonesia tentang pemeringkatan universitas di seluruh dunia berdasarkan komitmen dan tindakan terhadap keberlanjutan. Pemeringkatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran universitas terhadap keberlanjutan.
UMN bergabung dengan UI GreenMetric pada 2016. Namun, UMN memang telah mengusung konsep kampus yang hijau dan hemat energi sejak awal berdiri pada 2006. Mulai dari desain gedung yang mengoptimalkan pencahayaan alami, penanaman pohon di sekitar gedung, hingga penerapan daur ulang air untuk menyiram tanaman dan flushing toilet. Bahkan, Dekan Fakultas Teknik dan Informatika UMN Dr. Eng. Niki Prastomo, S.T., M.Sc. mengungkapkan UMN telah mengembangkan sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) atap di Gedung B UMN yang saat ini sudah siap beroperasi.
Perolehan skor dan peringkat UMN di UI GreenMetric dari 2016-2023. (dok. Niki Prastomo)
Terdapat enam kategori penilaian di dalam pemeringkatan UI GreenMetric, antara lain area dan infrastruktur (setting and infrastructure), energi dan perubahan iklim (energy and climate change), limbah (waste), air (water), transportasi (transportation), dan pendidikan (education). Pada 2023 ini, UMN meraih persentase capaian tertinggi di UI GreenMetric untuk kategori pendidikan sebesar 93,06%.
Komitmen UMN untuk mewujudkan kampus hijau memang tak hanya berfokus pada bangunannya dan lingkungannya saja. UMN juga mengintegrasikan antara berbagai aktivitas akademis dan konsep keberlanjutan (sustainability) sebagai fondasi untuk mewujudkan keberlanjutan. Niki pun mengatakan aspek pendidikan memang menjadi salah satu perhatian khusus UMN dalam komitmen melestarikan lingkungan pada 2023 ini.
“Penguatan proses pembelajaran, penelitian, pengabdian masyarakat, kegiatan kemahasiswaan, kegiatan budaya, kolaborasi internasional, dan juga pengembangan start-up yang seluruhnya terkait dengan konsep sustainability memang menjadi target khusus UMN di tahun 2023 ini,” jelas Niki.
By Melinda Chang | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id