Terapkan Budaya Antre di Kampus
Juli 22, 2019Pusat Pengembangan Karier UMN Jalin Kerjasama dengan Telkom Sigma
Juli 23, 2019TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara melalui Continuing Education Department (CED) yang bekerja sama dengan Program Studi Film, Fakultas Seni & Desain UMN kembali menyelenggarakan Animation & Film Making Camp pada 8-13 Juli 2019 di Lecture Theatre UMN, Tangerang.
Sekretaris Program Studi Film, Ibu Annita, S. Pd., M.F.A., mengungkapkan bahwa program ini adalah salah satu wujud dari kepedulian Fakultas Film UMN di era 4.0.
“Kegiatan ini salah satu bentuk concern kami di masa 4.0. Ada Critical Thinking, Creativity, Communication, dan Collaboration. Pada peserta bisa mempelajari 4 hal tersebut dalam kegiatan ini,” ungkap Anita.
Program ini dibagi menjadi dua peminatan, yaitu kelas animasi (Animation Camp) dan kelas pembuatan film (Film Making Camp). Pada kelas animasi, peserta belajar membuat animasi dua dimensi dan tiga dimensi. Sedangkan pada kelas pembuatan film, peserta belajar tiga tahap produksi film, yaitu Pre production, Production, dan Post Production.
Selain ilmu tentang dunia animasi dan perfilman, Ibu Annita juga berharap dengan mengikuti kegiatan ini bisa menjadi pembelajaran yang baik bagi para peserta dan bisa ditingkatkan ke jenjang yang lebih tinggi. Selain itu Anita berharap agar kegiatan ini juga bisa menjadi pengalaman yang menarik bagi para peserta.
“Semoga dengan mengikuti kegiatan ini juga bisa menjadi pembelajaran yang baik. Kalau mau dipelajari terus juga bisa untuk di tingkat yang lebih master”, harap Anita.
Arif Kurnia, SE., Manager CED UMN mengungkapkan ke depannya CED UMN akan menambah program lainnya selain Animation & Film Making Camp ini.
“Tahun depan kami akan menambah program short courses untuk Motion Graphic, Digital Painting, 3D Generalist, Video Editing, dan Scriptwriting. Jadi program yang bisa dipilih juga lebih beragam dan tentunya juga terbuka juga untuk siswa sekolah dan umum,” jelas Arief.
Kegiatan Animation & Film Making Camp 2019 ini diikuti oleh 17 peserta dari dalam dan luar kota. Peserta yang mengikuti Animation & Film Making Camp 2019 ini pun beragam, mulai dari siswa SMP dan SMA, calon mahasiswa baru UMN, serta peserta umum atau publik.
Kegiatan dilanjutkan dengan menampilkan karya-karya dari para peserta yang ditayangkan di hadapan para dosen tutor dan orangtua. Peserta kelas animasi (Animation Camp) menampilkan karya berupa ilustrasi digital, lipsync, animasi dua dimensi, dan animasi tiga dimenasi yang dikerjakan secara individu. Sedangkan peserta kelas pembuatan film (Film Making Camp) menampilkan karya film pendek dan video musik yang dikerjakan secara berkelompok.
Pada acara puncak, Continuing Education Department (CED) UMN juga memberikan penghargaan bagi Peserta Terbaik. Penghargaan Peserta Terbaik dari kelas animasi (Animation Camp) diberikan kepada Athallah Satya dari SMA Mahatma Gading Jakarta Utara. Selain itu, penghargaan Peserta Terbaik dari kelas pembuatan film (Film Making Camp) diberikan kepada Alicia Angela dari SMA Poris Indah Kota Tangerang. (RTA/RK)
*by Restia Tities Asmawarini – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id