KAMI UMN Berkontribusi dalam Pengadaan Barang Kebutuhan UKM
Februari 26, 2024Melangkah ke Dunia Digital, UMN Berdayakan Santri Melalui Program Multimedia
Februari 27, 2024Tangerang – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) dengan hangat menyambut kedatangan Universitas Islam Bandung (Unisba) dalam forum diskusi yang memfokuskan pada pembahasan Fakultas Ilmu Komunikasi antara kedua kampus. Selain itu, momen tersebut juga ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) sebagai kesepakatan kerja sama Tri Dharma.
Sebagai lembaga pendidikan, setiap perguruan tinggi memiliki tekad untuk terus mengembangkan dan meningkatkan kualitas pendidikannya. Salah satu langkah nyata dalam mencapai tujuan tersebut adalah melalui kerjasama tri dharma perguruan tinggi. Kerja sama tri darma ini melibatkan tiga pilar utama, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
UMN mengambil langkah inisiatif dengan mengadakan sesi diskusi bersama Unisba yang berkaitan dengan fakultas ilmu komunikasi di kedua kampus. Pertemuan ini diinisiasi dengan tujuan untuk mengeksplorasi potensi kerja sama antara kedua institusi dalam bidang yang relevan.
Pertemuan yang berlangsung di Ruang Alor Gedung A ini tidak hanya berfokus pada diskusi, tetapi juga melakukan penandatanganan MoU sebagai bukti kesepakatan antara kedua institusi. Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum dan Keuangan UMN, Andrey Andoko, serta Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi Unisba, Atie Rachmiatie, mewakili masing-masing kampus dalam penandatanganan tersebut.
Beberapa petinggi lain dari kedua universitas juga turut hadir, dari sisi Unisba, diwakili oleh Mochammad Rachim selaku Wakil Dekan I Fikom, Dedeh Fardiah selaku Wakil Dekan II, Tresna Wiwitan selaku Wakil Dekan III Fikom, Neni Yulianita selaku Ketua Prodi Doktor Ilkom, Ike Junita Triwardhani selaku Ketua Prodi Magister Ilkom, Ani Yuningsih selaku Ketua Prodi Ilkom, Septiawan Santana selaku Dosen Fikom, dan Della Andiani selaku Tendik Fikom.
Sedangkan dari sisi UMN dihadiri juga oleh Agustinus Rusdianto Berto selaku Ketua Prodi Magister Ilkom, Samiaji Bintang Nusantara selaku Ketua Prodi Jurnalistik, Helga Liliani Cakra Dewi selaku Ketua Prodi PJJ Ilkom, Cendera Rizky Anugrah Bangun selaku Ketua Prodi Komunikasi Strategis, Rismi Juliadi selaku Sekretaris Prodi Magister Ilkom, Chininta Rizka Angelina selaku Sekretaris Prodi PJJ Ilkom, Irwan Fakhruddin selaku Sekretaris Prodi Komunikasi Strategis, Boby Arinto selaku Manager Global Relations and Cooperations, dan Bertha Sri Eko Murtiningsih selaku dosen Ilkom.
Boby Arinto menjelaskan bahwa pertemuan tersebut merupakan tahapan awal dalam proses benchmarking antara kedua kampus. Dari hasil benchmarking ini diharapkan dapat ditemukan potensi kerja sama yang bermanfaat bagi kedua belah pihak.
“Kami melihat Unisba merupakan salah satu universitas dengan Fakultas Ilmu Komunikasi yang bagus dan sudah lebih lama berdiri. Sehingga memungkinkan untuk melakukan kerja sama untuk perkembangan akademik,” terang Boby.
Pada diskusi tersebut, pihak Unisba mengakui bahwa UMN memiliki kekuatan dalam hubungannya dengan dunia media, terutama karena UMN merupakan bagian dari naungan Kompas Gramedia. Selain itu, Unisba juga mengamati bahwa UMN memiliki keunggulan dengan adanya jurusan digital journalism yang tidak dimiliki oleh semua universitas.
Boby menuturkan bahwa UMN akan memusatkan perhatian pada dua pilar utama Tri Dharma, yaitu pendidikan dan penelitian. Dalam bidang pendidikan, UMN akan mengarahkan upayanya untuk mengembangkan kurikulum yang responsif terhadap kebutuhan kompetensi masyarakat saat ini. Untuk mencapai tujuan ini, UMN akan terlibat dalam diskusi intensif dengan Unisba, yang telah memiliki program pendidikan mulai dari tingkat sarjana hingga doktoral di Fakultas Ilmu Komunikasi. Sementara itu, dalam bidang penelitian, UMN dan Unisba berencana untuk menjalankan proyek penelitian bersama dengan tujuan memberikan kontribusi yang berarti dalam dunia pendidikan secara lebih luas.
“Harapannya hasil dari diskusi yang telah dilakukan dapat dituangkan dalam kerja sama dan dapat dapat diimplementasikan” tutup Boby.
By Ivana Auliya | UMN News Team
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id