Prodi DKV UMN Raih Akreditasi A
Januari 17, 2017Saat Mahasiswa Asing Belajar Kebudayaan Indonesia di UMN
Januari 19, 2017UAS Costume Design selalu berhasil mengundang decak kagum mereka yang melihatnya. Detail kostum yang begitu banyak dan kerumitan kostum itu sendiri menjadi sebuah daya tarik yang magis. Apalagi bila kostum tersebut bukan mengangkat budaya asing melainkan budaya lokal Indonesia.
Inilah yang ditampilkan para mahasiswa jurusan Desain Komunikasi Visual UMN dalam UAS Costume Design pada Selasa (17/1) kemarin di Lobby A UMN. Sebanyak 11 model mengenakan kostum menawan. Mereka pun mempresentasikan kostum-kostum tersebut sesuai dengan karakter yang ingin ditampilkan, mulai dari anggun, kokoh, hingga menyeramkan.
Ari Santosa, dosen Costume Design UMN mengaku puas dengan kerja keras dan hasil karya yang ditampilkan oleh para mahasiswa. “Mereka mengerjakan kostum-kostum ini dengan sungguh-sungguh. Hasilnya pun luar biasa. Mereka berhasil mengelaborasi pemikiran mereka dan menuangkannya menjadi sebuah kostum yang nyata,” katanya.
Ari sendiri mengakui keberadaan mata kuliah Costume Design di UMN merupakan sebuah mata kuliah yang unik karena tidak ada di kampus lainnya. Walau terlihat seperti main-main tapi mata kuliah ini special karena bisa mengasah kekreativitasan mahasiswa serta meningkatkan ilmu mahasiswa film mengenai wardrobe.
Jadi, sudah siap membuat kostummu sendiri?(*)
by: Grace Natali – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Teknik Informatika | Sistem Informasi | Sistem Komputer | Akuntansi|Manajemen|Ilmu Komunikasi | Desain Komunikasi Visual, di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id