Mahasiswa Teknik Fisika UMN Jadi Delegasi di ISEF 2017
Mei 24, 2017Mahasiswa Jurnalistik UMN Juara 1 Duta Bahasa Provinsi Banten 2017
Mei 26, 2017Setelah sebelumnya di tahun 2016 berhasil mendapatkan dana Hibah Pusat Karier, Career Development Center (CDC) Universitas Multimedia Nusantara (UMN) kembali meraih dana hibah dari Kemenristekdikti dalam kategori Hibah Pusat Karier Lanjutan. UMN menjadi 1 dari 112 perguruan tinggi di Indonesia yang mendapatkan dana hibah ini.
“Hibah Pusat Karier Lanjutan ini bisa didapatkan karena sebelumnya tracer study milik UMN dinilai berjalan dan dapat dipercaya oleh Kemenristekdikti. Melalui tracer study ini, universitas diharapkan dapat mengetahui informasi lengkap mengenai alumninya, jejak kariernya, serta apakah alumni tersebut bekerja sesuai dengan program studi yang dulu ia ambil,” ungkap Wakil Rektor UMN, Ika Yanuarti.
Pada tahun ini, tracer study UMN meraih dana hibah sebesar 25 juta. Ika menuturkan dana ini ke depannya akan digunakan untuk mengembangkan sistem tracer study yang sudah diterapkan selama ini.
“Tracer study UMN dulunya menggunakan email blast dengan google form guna mendapat feedback informasi dari para alumni. Kini sistem yang berjalan sudah online dengan menggunakan program berdatabase. Ke depannya, sistem online ini akan diembbed langsung ke website alumni. Dengan demikian CDC berharap alumni akan lebih aktif lagi dalam memberikan informasi,” jelasnya.
(Baca juga: Jangan Lupa Datang ke UMN Career & Scholarship Day 2017)
Ika menjelaskan tracer study UMN memiliki perbedaan dengan tracer study kampus lainnya. Selain informasi terkait lama alumni mendapat pekerjaan setelah lulus dan keseuaian program studi dan pekerjaan yang dimiliki, ada lagi pertanyaan yang harus dijawab alumni terkait program studi yang sudah ditempuh. Pertanyaan ini dimaksudkan untuk memberikan feedback kepada program studi yang ada di UMN.
“Kami berharap melalui feedback-feedback ini, kurikulum pembelajaran yang ada di semua program studi UMN bisa selalu memperbaiki diri sesuai dengan kebutuhan industri saat ini,” Kata Ika lagi.(*)
by Grace Natali – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id