Jenis-Jenis Freelance Writer Cocok Untuk Berbagai Jurusan
Februari 11, 2023Persiapan Masuk PTS yang Harus Kalian Ketahui!
Februari 12, 2023Tips memilih kampus yang tepat – Sumber: Pexels/@karolina-grabowska
Tips memilih kampus yang tepat – Siapa dari kalian yang sedang menempuh tingkat akhir di SMA atau SMK? Apakah kalian berkeinginan untuk melanjutkan studi ke tahapan lanjutan seperti kuliah?
Nah, di artikel ini akan sedikit membahas tips atau cara memilih kampus yang tepat. Simak ulasannya di bawah ini.
Kuliah sendiri adalah salah satu tahapan lanjutan yang bisa kalian pilih untuk mendapatkan gelar lanjutan. Tujuan dari kuliah sendiri adalah untuk mempersiapkan kalian dalam menghadapi dunia kerja secara profesional.
Ketika ingin menetapkan untuk berkuliah tentunya ada hal-hal yang harus diperhatikan. Lalu apa saja tips yang bisa kalian lakukan untuk memilih kampus yang tepat?
1. Kenali Minat dan Bakat
Langkah pertama yang harus kalian lakukan ketika ingin melanjutkan studi untuk kuliah adalah mengenali minat dan bakat yang kalian miliki. Kenalilah diri sendiri dalam passion yang kalian miliki.
Ketika kalian sudah memahami minat dan bakat kalian, nantinya hal tersebutlah yang menjadi pedoman kalian dalam memilih jurusan atau program studi di universitas. Pahamilah bahwa langkah ini merupakan langkah awal yang penting dalam menentukan masa depan kalian.
Baca juga: 10 Alasan Masuk Kampus Swasta Yang Layak Dipertimbangkan!
2. Tentukan Jurusan atau Program Studi
Setelah kalian mengenali diri kalian dalam minat dan bakat, langkah selanjutnya adalah menentukan jurusan atau program studi. Banyak jurusan atau program studi yang ada di kampus Indonesia, baik Perguruan Tinggi Negeri maupun Perguruan Tinggi Swasta.
Kalian bisa melakukan riset dan analisis untuk setiap jurusan atau program studi. Ada baiknya kalian memilih sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki, sehingga ketika menjalani kuliah kalian akan bersemangat dalam melaksanakannya.
3. Tetapkan kampus yang akan dituju
Setelah kalian mengetahui jurusan atau program studi yang akan kalian pilih, selanjutnya adalah menentukan kampus. Pilihlah kampus yang menurut kalian cocok dengan kriteria yang diinginkan. Kalian bisa memilih kampus negeri atau swasta.
Setiap kampus tentunya memiliki keunggulannya masing-masing, kalian bisa sesuaikan dengan jurusan atau program studi unggulan di kampus tersebut. Dalam fase ini, ada baiknya kalian memilih beberapa kampus dalam daftar tujuan kampus kalian.
4. Kenali Fasilitas Kampus
Kemudian, setelah mendapatkan beberapa pilihan kampus dan jurusan. Kalian bisa melakukan observasi tentang fasilitas apa saja yang ditawarkan oleh kampus-kampus tersebut.
Tentunya, setiap kampus memiliki fasilitas yang berbeda-beda. Kalian bisa melihat kampus mana saja yang menawarkan fasilitas terbaik atau cocok dengan kalian. Fasilitas ini tentunya akan menunjang kegiatan baik akademik dan non-akademik ketika kalian berkuliah di kampus tersebut.
5. Lokasi kampus
Tahapan selanjutnya yang bisa kalian pertimbangkan dalam memilih kampus adalah lokasi kampus. Kalian harus mengetahui lokasi kampus tersebut terletak di daerah mana. Tujuannya adalah pengenalan pada kampus yang akan dituju.
Kalian bisa mempertimbangkan jauh atau dekat, mudah diakses atau tidaknya kampus tersebut. Hal ini juga menentukan kalian ke depannya apakah akan tinggal tetap di rumah atau menyewa kos.
6. Biaya kuliah
Hal yang juga penting ketika berkeinginan untuk kuliah adalah mempertimbangkan biaya kuliah. Jangan sampai ketika berkuliah akan terkendala masalah biaya yang nantinya akan mengganggu kalian ketika berkuliah.
Pertimbangkan secara matang tentang biaya kuliah di kampus yang akan kalian tuju. Kalian bisa membuat rincian biaya kuliah hingga lulus. Kemudian, kalian juga harus mempertimbangkan biaya lain-lain yang masih berhubungan dengan kuliah.
7. Konsultasi dengan orang tua
Setelah melakukan pertimbangan akan semua langkah di atas, kalian bisa mengkonsultasikan kepada orang tua.
Kalian bisa mengutarakan niat kalian berkuliah dan kampus mana yang akan kalian tuju. Kalian bisa meyakinkan bahwa kampus tersebut merupakan kampus yang memang cocok dengan kriteria kalian dalam berkuliah.
Baca juga: Tips Saat Memilih Universitas Swasta
Nah, sobat UMN itu dia tips atau cara memilih kampus yang tepat ketika ingin berkuliah. Mungkin ada cara tambahan atau lain yang bisa dilakukan. Hal yang terpenting adalah ketika kalian berkuliah, mampukan diri kalian untuk menyelesaikan tanggung jawab tersebut.
Simak artikel lainnya seputar dunia perkuliahan, mahasiswa, karir, dan lainnya hanya di Official Website UMN.
Sumber:
Written by Benedictus Adithia | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id