Internet of Things (IoT) dalam Bidang Informatika
Juni 14, 2019Tiga Tahun Berturut-Turut, Mahasiswa UMN Raih Gelar Duta Bahasa Banten
Juni 20, 2019
TANGERANG – Rencang merupakan organisasi mahasiswa Universitas Multimedia Nusantara (UMN) yang bergerak di bidang sosial. Maka, kegiatan yang dilakukan berfokus untuk terjun membantu masyarakat dan lingkungan sekitar. Hal tersebut disampaikan Hubungan Masyarakat Rencang Richard Kandoko.
Richard mengungkapkan bahwa pemilihan nama “Rencang” dan logo “Anjing Husky” memiliki alasan tersendiri.
“Kata Rencang berasal dari Bahasa Sunda yang berarti sahabat. Sedangkan, Anjing Husky dipilih karena ia adalah hewan yang setia. Ia selalu setia menemani keluarga dan temannya dalam kondisi apapun,” ungkap Richard.
Rencang memiliki beragam kegiatan, seperti kegiatan donor darah, kunjungan ke panti, acara rutin internal, dan acara insidental.
Acara rutin internal Rencang adalah Rencang Sport Day (RSD) dan Rencang Night. RSD bertujuan untuk meningkatkan rasa kekeluargaan dan sportivitas di dalam organisasi melalui olahraga. Sedangkan Rencang Night bertujuan untuk membangun rasa kekeluargaan di dalam organisasi melalui sharing dan aktivitas kelompok. Acara ini juga ditujukan untuk menyambut anggota rencang yang baru bergabung.
Selain itu, ada acara insidental yang mengumpulkan donasi untuk membantu korban bencana alam. “Contohnya, baru-baru ini kita mengumpulkan donasi untuk membantu orang-orang yang terkena banjir bandang di daerah Sulawesi Selatan,” jelas Richard.
Lebih lanjut, Richard menjelaskan salah satu acara sosial yang dilakukan Rencang “Berbagi Kebahagiaan” di Jakarta CP Center. Bekerja sama dengan YPAC Jakarta, acara ini bertujuan untuk membangun kreativitas, keseimbangan jasmani dan kinetik dari setiap anak.
“Acara ini diikuti oleh anak-anak Yayasan Tri Asih. Kita membuat rangkaian kegiatan, seperti senam jasmani, senam otak, menggambar, mewarnai, dan makan bersama,” tutup Richard.
Rencang merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) UMN yang didirikan pada 23 September 2007. Awal didirikan, Rencang memiliki nama SOM (Sosial Otomotif Multimedia).
Nah, kalau kalian tertarik untuk bergabung dalam organisasi sosial ini, yuk intip kegiatan mereka di Instagram @rencangaye !(CKH/CRA)
*by Christofer Kemal Horas – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id