UMN Kembali Selenggarakan Animation & Film Making Camp 2019
Juli 22, 2019UMN Terpilih Menjadi Kampus Banten Maju 2019
Juli 25, 2019TANGERANG – Pusat Pengembangan Karier atau yang dikenal dengan CDC UMN (Career Development Center Universitas Multimedia Nusantara) menjalin kerjasama dengan PT. Sigma Cipta Caraka atau yang dikenal dengan Telkom Sigma. Kerjasama tersebut disahkan melalui penandatangan MOU antar keduanya yang berlangsung di Gedung A UMN pada Senin (22/7).
Kerjasama ini meliputi praktik kerja magang (internship) dan kerja full–time di Telkom Sigma untuk jurusan Sistem Informasi, Informatika, Desain Komunikasi Visual (DKV), dan Manajemen. Telkom Sigma mengutamakan lulusan yang berasal dari bidang informasi dan komunikasi teknologi (Information and Communication Technology/ICT).
Dalam kesempatan tersebut, pihak UMN diwakili oleh Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama UMN Muliawati G. Siswanto dan pihak Telkom Sigma diwakili oleh Head of Recruitment Telkom Sigma Fauzi Triyono.
Head of Recruitment Telkom Sigma Fauzi Triyono mengatakan bahwa kerjasama ini dilakukan Telkom Sigma untuk membangun employee branding dan memperluas jaringan.
“Selain membina kerjasama dalam bidang Human Resources, Telkom Sigma sendiri ingin mengenalkan perusahaan ke khalayak dan membangun employee branding agar dapat memperluas jaringan dan relasi,” kata Fauzi.
Ia juga mengaku sangat senang dengan kerjasama yang terjalin dan berharap ke depannya UMN dapat menyediakan lulusan yang berkualitas untuk bergabung bersama Telkom Sigma.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama UMN Muliawati G. Siswanto berharap kerjasama ini dapat berkembang agar saling menguntungkan.
“Saya harap dengan penandatanganan MOU ini dapat menjadi langkah awal kerjasama antara UMN dengan Telkom Sigma. Mungkin ke depannya kita dapat bekerja sama dalam bidang riset dan pengembangan agar saling menguntungkan,” tutup Muliawati.
Career Development Center (CDC) UMN merupakan pusat pengembangan karier yang menjalin kerjasama dengan lebih dari 300 perusahaan nasional dan internasional. Kerjasama ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa dalam program magang, beasiswa dan bursa kerja. (ABA/CRA)
*by Adonia Bernike Anaya – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id