Mau Masuk Jurusan Teknik Fisika? Ini Persyaratannya!
Juli 14, 2023Tertarik Jadi Mahasiswa Jurusan Sistem Komputer? Ini Syarat Masuknya!
Juli 14, 2023Persyaratan ini harus dipenuhi jika kamu mau menjadi mahasiswa Teknik Elektro. Photo by Freepik
Syarat masuk jurusan Teknik Elektro – Listrik merupakan hal yang hampir tidak bisa dipisahkan oleh kehidupan manusia. Mulai dari kegiatan sehari-hari sampai tingkat industri, semua membutuhkan listrik. Itulah sebabnya, kebutuhan akan lulusan Teknik Elektro yang merupakan pakar kelistrikan dibutuhkan di segala lini. Hal ini juga membuat jurusan Teknik Elektro layak untuk dijadikan pilihan jurusan kuliahmu.
Lalu, apa saja persyaratan yang dibutuhkan agar kamu bisa lolos sebagai mahasiswa jurusan Teknik Elektro? Yuk, ketahui jawabannya dalam artikel di bawah ini.
Persyaratan masuk Jurusan Teknik Elektro
Teknik Elektro merupakan salah satu jurusan yang berada dalam naungan Fakultas Teknik. Mahasiswa Teknik Elektro kurang lebih selama 8 semester atau 4 tahun akan berkecimpung dengan aplikasi kelistrikan, elektronika, elektromagnet, dan otomasi.
Oleh karena itu, untuk memiliki dasar yang kuat biasanya kampus akan mensyaratkan persyaratan dasar di bawah ini. Diambil dari laman jurusan Teknik Elektro UMN, untuk menjadi calon mahasiswa Teknik Elektro, maka kamu haruslah berasal dari jurusan ini:
- Lulusan SMA jurusan IPA
- Lulusan SMK jurusan Teknik Elektronika Industri, Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Pendingin dan Tata Udara, Teknik Mesin, Teknik Komputer dan Jaringan, Teknik Elektronika, Mekatronika, Instrumentasi.
Baca Juga : 6 Prospek Kerja Jurusan Teknik Elektro
Kemampuan dasar yang harus dimiliki calon mahasiswa jurusan Teknik Elektro
Selain persyaratan jurusan saat duduk di bangku SMA/SMK, ada beberapa kriteria lain yang sebaiknya kamu penuhi jika ingin terjun ke jurusan Teknik Elektro. Beberapa kemampuan dasar ini dapat membantumu untuk lebih excel dalam perkuliahan nantinya.
1. Punya karakter teliti, tekun, detail, dan terstruktur
Jurusan yang satu ini akan banyak berkutat dengan materi mengenai Matematika, Fisika, dan praktikum. Untuk dapat survive dalam mata kuliah-mata kuliah yang akan dihadapi, kamu perlu punya karakter yang teliti, tekun, detail, serta terstruktur dalam memecahkan persoalan yang ada di depan mata.
Dengan memiliki keempat karakter ini, setidaknya kamu akan menjadi pribadi yang pantang menyerah dan bisa tetap bersemangat menyelesaikan segala sesuatunya hingga akhir.
2. Senang melakukan riset dan eksperimen
Mahasiswa jurusan Teknik Elektro memiliki jadwal praktikum yang cukup banyak. Kamu akan dilatih untuk memahami soal medan magnet, rangkaian listrik lanjut, sistem kontrol, dan masih banyak lagi di laboratorium. Itulah sebabnya, jika kamu sejak awal sudah memiliki ketertarikan dan kegemaran dalam riset dan eksperimen, maka kamu cocok untuk masuk dalam jurusan ini.
3. Tak takut dengan Matematika dan Fisika
Kedua hal ini akan sering kamu temui dalam Teknik Elektro. Mata kuliah-mata kuliah seperti Matematika Rekayasa, Kalkulus, dan Algoritma akan menjadi temanmu di jurusan ini.
Nantinya, lulusan Teknik Elektro harus mampu memecahkan permasalahan praktis dengan menggunakan ilmu Matematika dan Fisika. Keduanya sangat dibutuhkan untuk membuat aplikasi dalam rangkaian listrik dan elektronika.
Jika kamu sejak awal sudah menyukai hitungan dan Fisika, maka tidak salah jika kamu bercita-cita menjadi mahasiswa jurusan Teknik Elektro.
4. Memiliki kemampuan problem solving
Kegemaranmu akan Matematika dan Fisika nantinya ternyata juga akan berbanding lurus dengan kemampuanmu dalam memecahkan masalah atau problem solving. Kemampuan problem solving ini akan sangat dibutuhkan tidak hanya di bangku kuliah, tetapi juga saat terjun ke dunia kerja.
Setelah lulus kuliah Teknik Elektro, kamu akan banyak berkecimpung dengan identifikasi masalah kelistrikan dan mencari solusinya. Terkadang permasalahan kelistrikan yang akan kamu hadapi akan sulit untuk diselesaikan. Di saat-saat inilah kemampuanmu dalam memecahkan masalah akan sangat dibutuhkan. Dengan demikian, kamu akan lebih mudah menemukan solusi dari masalah kelistrikan yang kamu hadapi.
Kampus Swasta dengan Jurusan Teknik Elektro Terbaik
Mungkin sekarang kamu sudah yakin bahwa Teknik Elektro merupakan jurusan kuliah yang tepat bagimu. Persoalan selanjutnya adalah mencari kampus dengan jurusan Teknik Elekto terbaik.
Banyak perguruan tinggi negeri dan swasta yang memiliki jurusan Teknik Elektro. Salah satu kampus swasta terbaik di Tangerang yang memiliki jurusan Teknik Elektro adalah Universitas Multimedia Nusantara. Jurusan Teknik Elektro dari kampus swasta berakreditasi A ini memiliki fokus pada otomasi industri.
Fokus ini cukup unik dan jarang ada di kampus lain, tetapi sangat dibutuhkan oleh industri masa kini. Pemahaman akan otomasi industri akan membuatmu mampu memahami proses produksi yang tidak bisa ditangani oleh manusia melalui penerapan sistem berbasis mekanik, elektronik, dan komputer sehingga proses pengendalian dan kontrol akan dilakukan oleh mesin. Tentu saja hal ini akan mempermudah pekerjaan manusia.
Baca juga: Kenali Lebih Dalam Jurusan Teknik Elektro di UMN
Jika kamu tertarik untuk bergabung dengan jurusan Teknik Elektro UMN, kamu bisa mendaftar melalui official website UMN. Kamu juga bisa bertanya dan mencari informasi lebih lanjut terkait jurusan Teknik Elektro ataupun jurusan lainnya dengan mengirimkan email ke [email protected].
Sumber:
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id