Gandeng IEEE, UMN Kembali Gelar Konferensi Internasional ’CONMEDIA’ di Bali
Oktober 10, 2019DevOps Engineer, Profesi Baru Incaran Lulusan TI
Oktober 15, 2019JAKARTA 2019 – Mahasiswa jurusan Sistem Informasi angkatan 2018 Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Emmanuel Enrique terpilih menjadi perwakilan Indonesia untuk SEA Games Manila 2019 dan World Electronic Sports Games (WESG): SEA Final. Emmanuel yang memiliki julukan ‘Quantel’ ini menjadi atlet cabang eSports.
Dilansir dari Instagram milik Indonesia eSports Association (IeSPA), @iespaorg, Enriq, panggilan akrabnya, bersama dengan Dani Bondan Lukman ‘Deruziel’ ditunjuk sebagai perwakilan Indonesia untuk nomor pertandingan eSports divisi Starcraft II.
Enriq dan Dani akan mengikuti pelatihan secara intensif yang diadakan oleh IeSPA. Pelatihan ini didukung oleh Kemenpora dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI). Enriq akan berlatih di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) hingga menjelang SEA Games yang akan dilaksanakan November mendatang di Manila, Filipina.
Selain itu, Enriq juga baru saja memenangkan World Electronic Sport Games (WESG) 2019: Indonesia Qualifier pada Minggu (29/9) setelah mengalahkan rekan timnasnya, ‘Deruziel’, dengan skor 3-0.
Nantinya, Enriq akan mewakili Indonesia pada WESG 2019: SEA Qualifier di Malaysia pada Oktober 2019 yang mempertemukan wakil-wakil Asia Tenggara lainnya. Juara dari SEA Qualifier ini akan melaju ke WESG: Global Tournament yang akan diselenggarakan pada tahun depan di China.
Saat ditemui di Ligagame Arena, Jakarta Barat pada Minggu (29/9), Enriq sangat antusias untuk mewakili Indonesia di SEA Games dan WESG 2019.
“Pastinya seneng banget bisa menang. Terima kasih juga buat keluarga dan temen-temen yang udah dukung. Semoga bisa terus menang untuk Indonesia,” ujar Eriq saat ditemui setelah memenangkan Grand Final divisi Starcraft II.
Enriq juga menaruh harapan untuk komunitas eSports, khususnya di UMN, untuk membentuk divisi Starcraft II dan menaikkan minat mahasiswa terhadap Starcraft II mengingat game ini bukanlah game yang populer, terutama di Indonesia.
Tak hanya itu Enriq juga mengharapkan agar pihak UMN terus suportif, khususnya terhadap eSports. Mengingat mahasiswa-mahasiswa UMN memiliki potensi yang sangat baik di bidang eSports, salah satunya menjadi juara 2 Indonesia Esports League: University Series 2019 untuk cabang DOTA 2 dan Mobile Legends: Bang Bang.
*by Geraldy Abraham Alexander – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id