Mahasiswa UMN Lakukan Pengabdian Masyarakat Bersama Mahasiswa dari 9 Negara
Agustus 16, 2019UMN Bekerjasama dengan Hakuhodo Indonesia
Agustus 21, 2019TANGERANG – Avradya Mayagita, mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Multimedia Nusantara (UMN) terpilih untuk mengikuti forum Save the Planet Project dengan tema “Youth’s Action for a Change” pada 6-10 Agustus 2019 di Bangkok, Thailand. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa di seluruh dunia untuk lebih memiliki kepedulian terhadap masalah yang terkait dengan lingkungan hidup.
Kegiatan yang berlangsung selama empat hari ini diselenggarakan atas kerjasama Himpunan Mahasiswa Pecinta Lingkungan Enviro Actions dengan Kementerian Lingkungan Hidup.
Dalam forum ini para mahasiswa yang berasal dari berbagai negara di dunia duduk bersama dan mendiskusikan isu isu lingkungan yang saat ini dapat dikatakan krusial, yaitu penanganan dan pengolahan sampah plastik, sampah kertas, sampah organik dan non-organik. Mahasiswa juga mendiskusikan upaya-upaya apa yang harus dilakukan dalam pengembangan program pemberdayaan masyarakat dengan fokus 3R (Reduce, Reuse, Recycle).
Tak hanya itu, Avra bersama peserta lainnya mendapat kesempatan untuk mengunjungi Pulau Koh Mannai melakukan observasi kondisi air laut dan sampah. Peserta juga mendapat kesempatan untuk melakukan snorkeling sehingga dapat melihat lebih jauh tentang ekosistem bawah laut. Selain itu peserta juga mengunjungi pusat pembuatan kerajinan tangan di Chonburi. Peserta dapat melihat bagaimana komunitas di Chonburi dengan segala kreatifitasnya menciptakan barang-barang bernilai jual tinggi dari bahan daur ulang bahkan sampai diekspor ke negara lain.
Pada acara ini, Avra berhasil mewakili Indonesia setelah melewati tahap seleksi yang diikuti sekitar 3000 mahasiswa dari seluruh Indonesia. Tahap seleksi yang diikuti Avra dilakukan dengan penulisan paper mengenai lingkungan hidup, telekonferensi serta menjelaskan prestasi yang diraih oleh peserta yang terkait dengan lingkungan hidup.
Dalam forum Save the Planet Project ini, Avra mewakili Indonesia mempresentasikan tentang Program 3R yang dilakukan di UMN. Dalam presentasinya Avra menjelaskan hingga saat ini baru sebagian kecil universitas yang menjalankan program 3R dan UMN menjadi salah satu universitas yang menjalankan program 3R tersebut.
“UMN adalah salah satu kampus yang telah mengimplementasikan program 3R dengan sangat baik, dimulai dari pengurangan penggunaan kantung plastik di kantin dan seluruh area kampus, hingga penyediaan tempat sampah yang sudah dipilah berdasarkan kategori organik dan non-organik sehingga memberikan edukasi lingkungan yang efektif kepada mahasiswa dan seluruh sivitas akademika,” ungkap Avra.
Avra sendiri merasa sangat senang bisa mengikuti forum tersebut karena ia dapat memotivasi generasi Z di seluruh Indonesia untuk bisa lebih aktif mengikuti berbagai kegiatan, baik dalam tingkat nasional maupun Internasional terutama kegiatan yang terkait dengan lingkungan hidup.
Selain itu, Avra juga bangga dapat membawa nama Indonesia dan UMN ke negeri Gajah Putih pada acara forum tersebut.
“Dengan berpartisipasi aktif, kita tidak hanya mewakili bangsa dan almamater, namun kita juga mengemban tanggung jawab mengharumkan nama Indonesia dan almamater di hadapan bangsa-bangsa lain. Untuk itu saya berharap agar supaya teman-teman di UMN tidak merasa takut atau ragu menjadi bagian dari global citizen di era millenium,” tutup Avra. (RK/AM)
*by Avradya Mayagita – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id