Kolaborasi UMN dengan Pemerintah Kota Tangerang Dalam Mewujudkan ‘Smart City’
Februari 19, 2024Ciptakan Ruang Aman bagi Penghuni Kampus, UMN Gelar Seminar Pentingnya Menjaga Relasi yang Sehat
Februari 20, 2024Tangerang – LSPR Film Festival merupakan ajang perlombaan film yang digelar pada (24/06). Salah satu mahasiswa UMN meraih nominasi Best Scriptwriter, naskah yang membawakan tema penyintas kekerasan seksual tidak hanya sebagai ajang perlombaan namun sekaligus membuka suara para perempuan penyintas kekerasan seksual.
Erven Jovanka Sutedja merupakan mahasiswa Film UMN angkatan 2020. Sejak semester satu Ia memiliki minat di bidang film dan memiliki bakat pada scriptwriter. Melihat hobby dan bakarnya Ia mengikuti LSPR Film Festival 2023. Festival Film ini diadakan oleh kampus LSPR.
LSPR Film Festival ini memiliki beberapa kategori nominasi pada bidangnya seperti best director, best editor, best actor dan best scriptwriter. Diadakan selama satu hari pada (24/06). Erven mendapatkan nominasi pada best scriptwriter pada film Aral Melintang.
Proses pemilihan ini Production House Erven diminta untuk mengirimkan file script yang sudah dibuat, dan diberitahukan melalui email jika lulus seleksi. Selama proses penulisan naskah ini memang tidak memakan waktu yang lama, karena naskah ini ditulis untuk produksi pada tugas akhir salah satu mata kuliah film.
“Sebelum masuk dunia perkuliahan emang aku sudah suka menulis mulai dari puisi, cerita pendek hingga lagu. Karena menurut aku menulis merupakan tempat dimana aku bisa mencurahkan isi hati aku dan menjadi terapi bagi aku”, tuturnya dalam wawancara.
Penulisan naskah ini Erven mengambil tema cerita sebagai penyintas kekerasan seksual dan pandangan masyarakat mengenai hal tersebut. Selama penulisan naskah ini Ia juga banyak berbicara pada sesama penyintas kekerasan seksual. Beberapa dari mereka juga merasa perwakilan dari hasil naskah dan film tersebut.
“Tentu sebuah kehormatan bagi aku sendiri untuk mendapatkan penghargaan pertama yang aku terima, dan fakta bahwa naskah yang aku tulis mewakilkan suara dari para penyintas kekerasan seksual. Ini membuat aku terharu atas apresiasi yang diberikan. Penghargaan ini akan menyemangati aku untuk terus menyuarakan suara-suara seluruh perempuan”, tutupnya.
By Rachel Tiffany Kusuma | UMN News Team
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id