Universitas Multimedia Nusantara Menjalin Silaturahmi Dengan Media Melalui Halal Bihalal.
Mei 12, 2023Webinar DQLab x Cakap: Masa Depan Profesi Data Analyst di Era AI
Mei 17, 2023TANGERANG – Mahasiswa Manajemen UMN mengunjungi Museum Bank Mandiri dan Bursa Efek Indonesia pada hari Selasa, 9 Mei 2023 hingga Kamis, 11 Mei 2023.
Mahasiswa Manajemen yang mengambil mata kuliah Bank and Other Financial Institutions (EM200) melakukan kegiatan belajar di luar ruangan dengan datang secara langsung ke Museum Bank Mandiri dan Bursa Efek Indonesia.
Cynthia Sari Dewi selaku salah satu dosen pengampu mata kuliah Bank and Other Financial Institutions (EM200) mengungkapkan bahwa kunjungan yang dilakukan selama tiga hari ini dilakukan untuk mengenalkan secara langsung mengenai sejarah perekonomian dan institusi keuangan kepada para mahasiswa.
“Iya jadi alasan kenapa kita memilih untuk mengunjungi Museum Bank Mandiri itu supaya para mahasiswa mengetahui sejarah perbankan di Indonesia salah satunya Bank Mandiri yang memiliki sejarah dalam perkembangan perekonomian Indonesia. Sedangkan mengunjungi BEI (Bursa Efek Indonesia) untuk mengenalkan secara langsung kepada mahasiswa peran pasar modal dalam perekonomian Indonesia, selain itu UMN juga memiliki galeri investasi yang berkolaborasi dengan BEI.” Ungkap Cynthia.
Cynthia juga menambahkan bahwa pada semester sebelumnya kegiatan belajar di luar ruangan ini juga pernah dilakukan, tepatnya ke Museum Bank Indonesia.
Cafrizky Rizaldy selaku Mahasiswa yang menjadi panitia sekaligus partisipan dalam kegiatan kunjungan ke Museum Bank Mandiri dan BEI ini turut menyampaikan pendapatnya mengenai kegiatan ini. Cafrizky mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan pengalaman baru bagi dirinya dan mahasiswa lain.
“Seru banget pastinya, bisa ngeliat sejarah bank terus ngerasain hands on experience tentang saham juga.”
Cynthia berharap dengan adanya kegiatan visitasi ini, para mahasiswa dapat mengenal lebih jauh mengenai perbankan dan BEI.
By Ghina Salsabila | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id