UMN Persiapkan Karier Mahasiswanya melalui Soft Skill
Oktober 25, 2019Ultigraph 8: Melebarkan Sayap ke Asia
Oktober 28, 2019TANGERANG – Kreativitas itu adalah bagaimana kita memecahkan masalah yang kita hadapi di berbagai bidang. Hal tersebut disampaikan oleh Creative Consultant Dimas Anggakara dalam workshop Communication Skill in 4.0 Industry di UMN pada Rabu (23/10).
Pada kesempatan tersebut, Dimas menjelaskan tentang kreativitas yang berfokus pada Digital Creative, yaitu identitas visual pada sosial media.
“Identitas visual adalah ciri tertentu dari seseorang atau sesuatu (merk) yang dapat dilihat mata dan menjadi ciri khas. Nah, kita harus memastikan bahwa identitas kita itu unik, sehingga kita berbeda dengan yang lain. Seiring berjalannya waktu, identitas kita itu akan membangun trust dari orang lain,” jelas Dimas.
Menurut Dimas, dalam konteks pemasaran digital terdapat 3 (tiga) pilar yang perlu diperhatikan, yaitu obyektif, kreativitas dan pengukuran. Dengan begitu, seseorang dapat melakukan evaluasi untuk mempertimbangkan campaign berikutnya.
Sependapat dengan Dimas, Corporate Communication Go-Jek Devi Nugraha juga menyatakan bahwa kreativitas bukan hanya sekedar gambar atau video, namun bagaimana seseorang memecahkan masalah.
Lebih lanjut Devi membagikan pengalamannya sebagai Humas. Menurutnya, Humas adalah wajah direksi dalam keadaan terdesak, krisis dan stress oleh public opinion. Humas pun wajib memiliki jawaban kepada publik, karena yang namanya terdesak pun memerlukan jawaban, walau instan.
Dia juga berpendapat bahwa Corporate Communication adalah pembuluh darah dari korporasi ataupun sebuah institusi. “Makanya” tuturnya.
Sementara itu, Co-Founder SangPisang Ansari Kadir membagikan pengalamannya dalam bisnis Food and Beverage (F&B) hingga bisnis tersebut menjadi sebuah PT Sang Khadir Indonesia. Ia pun berpesan kepada mahasiswa, “Kerjakan sekarang atau Anda hanya membuka peluang kepada orang lain untuk mendahului Anda!”. (SN/CRA)
*by Silvia Ng – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id