HIMARS UMN Bahas Bekerja Dengan Warisan Sejarah dalam Arsitektur
April 1, 2022Kembangkan Metaverse di Institusi Pendidikan, UMN Berkolaborasi dengan WIR Group
April 5, 2022TANGERANG – Tahun ini menjadi kesempatan pertama bagi UMN untuk terlibat di dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan 2022. Sebagai salah satu peserta, UMN pun diundang untuk menghadiri rapat koordinasi di Universitas Palangka Raya pada Selasa (29/3), serta kunjungan langsung ke Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau pada Rabu (30/3).
Staf Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UMN, Andy Firmansyah mengatakan kunjungan ini berguna sebagai forum komunikasi antara universitas dan penyelenggara. Selain itu, kunjungan langsung ke lokasi KKN juga menjadi peluang observasi untuk mencari solusi dan mengembangkan potensi yang ingin dicapai nantinya.
“Program ini menjadi kesempatan UMN untuk berkolaborasi dengan perguruan tinggi negeri maupun swasta dalam mengembangkan program food estate di Kalimantan Tengah, dan memperluas koneksi antar universitas untuk membina kerja sama dalam bidang penelitian, pengabdian masyarakat, dan inovasi,” jelas Andy.
Baca juga Mahasiswa UMN Berkontribusi Bagi Masyarakat Melalui KKN Citarum Harum
Senada dengan itu, Aswin Usup selaku Ketua Forum Komunikasi KKN Kebangsaan 2022-2023 mengungkapkan program ini akan membantu mahasiswa dalam pembentukan relasi baru. Ia pun berharap mahasiswa dapat menjadi aktor intelektual saat mengemban tugas di KKN Kebangsaan 2022 ini.
“Pengalaman ini dapat menjadi modal inspirasi mahasiswa saat nanti memimpin masa depan bangsa,” lanjut Aswin.
Adapun KKN Kebangsaan 2022 kali ini mengangkat tema tentang pengembangan lumbung pangan di Kalimantan Tengah. Menurut Penggagas KKN Kebangsaan Hasrullah, topik KKN kali ini dapat mendorong terwujudnya ketahanan pangan.
Terkait itu, Andy mengatakan UMN akan membuat smart farming system untuk pertanian padi di Kalimantan tengah. Hal ini akan melibatkan lima mahasiswa UMN yang berasal dari lintas program studi dan dua dosen pembimbing lapangan.
*by Melinda Chang – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id