Female Daily Goes To Campus With Innisfree: Mempersiapkan Mindvesment dan Skinvesment di Dunia Kerja
April 18, 2023KAMI UMN Buka Puasa Bersama Sambil Berbagi Berkah Ramadhan
April 27, 2023TANGERANG – CDC UMN dengan K-Style Hub menjalin Kerjasama dalam bentuk Memorandum of Agreement (MoA), berfokus pada kegiatan rekrutmen program magang dan kerja full time untuk mahasiswa maupun alumni. Selain itu, juga untuk pengembangan keterampilan karier mahasiswa. Kerjasama ini dilakukan pada hari Jumat (31/3/2023).
K-Style Hub merupakan perusahaan multinasional asal Korea Selatan yang memiliki potensi untuk berkembang menjadi pionir di Indonesia. Tentunya dengan melihat potensi kedepannya dibutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang cukup tinggi, terutama di bidang IT, Bisnis and Management, Marketing and Creative.
Menurut Manager External Student Affairs UMN Elfira Fitri Wahyono, akan baik untuk mahasiswa atau lulusan UMN untuk dapat bergabung dan berkontribusi menjadi mahasiswa magang atau pekerja full time disana.
“Diharapkan UMN dapat memenuhi kebutuhan SDM untuk program magang dan kerja fulltime sesuai dengan requirement yang dibutuhkan di K-Style Hub,” ungkap Elfira.
Kerjasama ini merupakan lanjutan dari pertemuan sebelumnya yang membahas tentang program magang. Selain itu, memungkinkan juga akan ada kerja sama lagi untuk memenuhi kebutuhan SDM dalam project K-Style Hub mendatang.
Manager Brand Strategy K-Style Hub Febryana Rizki Amalia menjelaskan, bahwa kerja sama dengan UMN bisa lebih luas lagi, seperti untuk project Artificial Intelligence (AI) yang membutuhkan talent IT dari UMN atau language center di UMN yang bisa dibantu untuk promosikan ke teman-teman di Korea.
UMN dipilih K-Style Hub, karena dinilai memiliki SDM mahasiswa atau lulusan terutama di bidang IT yang bagus sebagai tenaga profesional. Mahasiswa UMN juga sudah diajarkan untuk membuat LinkedIn, sehingga membantu perusahaan untuk memeriksa profile kandidat yang melamar kerja.
“Harapan kedepannya kita ingin kerja sama lebih luas lagi, selain program magang. Mungkin dengan mengadakan sharing session tentang budaya kerja di Korea Selatan,”ungkap Febry.
By Annisa Maulida
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id