Tips Memilih Jurusan Kuliah untuk Siswa SMK
September 11, 2022Rekomendasi Jurusan Kuliah Tanpa Matematika
September 12, 2022
Jurusan Film. Siapa sih yang tidak menikmati menonton film? Sampai juga berkeinginan kuliah jurusan film di perguruan tinggi? Menonton memang menjadi salah satu cara untuk menghilangkan stres dari kehidupan dan kesibukan sehari-hari. Pilihannya banyak, seperti box office Hollywood, drama Korea, film animasi Disney, film-film buatan anak bangsa yang nggak kalah okenya dan masih banyak lagi pilihan judul menarik lainnya.
Jadi, jika menonton film adalah hobi favoritmu dan kamu sampai nggak bisa kalau nggak mendiskusikan hingga mengkritisi film-film yang baru aja kamu tonton, kenapa nggak ambil jurusan kuliah tentang film? Siapa tahu ini bisa membawamu ke puncak karier yang lebih cemerlang di masa depan.
Yuk, intip jurusan-jurusan yang ada kaitannya dengan dunia perfilman di bawah ini.
Baca Juga: Jurusan Film dan Animasi dan Prospek Kerjanya
1. Jurusan Seni Pertunjukan
Sepintas mirip jurusan teater, tapi jurusan seni pertunjukan mempelajari mata kuliah yang lebih umum seperti drama, tari, dan musik.
Penting untuk tidak hanya mempelajari trik sebelum pentas, tetapi juga belajar persiapan di balik layar. Dari sound system untuk pameran seni hingga pencahayaan hingga manajemen anggaran. Gelar dalam seni pertunjukan dapat membawa kamu ke berbagai karir yang menjanjikan, termasuk aktris, aktor, penari, penyanyi, insinyur suara, insinyur pencahayaan, dan sutradara panggung.
2. Teater
Apakah kamu berangan-angan mendapatkan piala Oscar sebagai Aktris Terbaik? Mayoritas aktor asing memiliki latar belakang seni, teater atau drama. Carey Mulligan, Tina Fey, dan Audrey Hepburn adalah tiga aktris dengan latar belakang pendidikan teater. Selain itu, jika di sekolah kamu sudah aktif terlibat dalam ekstrakurikuler drama, jurusan drama mungkin cocok untuk kamu. Kursus ini mempraktikkan teori, seringkali untuk membuat pertunjukan artistik.
Di jurusan kuliah ini, kamu akan sering mempraktikkan teori untuk membuat sebuah pertunjukkan berseni. Kamu tak perlu khawatir mengenai prospek kerjanya, sebab lulusan dari jurusan ini bisa menggeluti berbagai profesi di dunia teater.
3. Jurusan Sinematografi
Selanjutnya adalah Sinematografi, kombinasi seni dan teknologi yang melibatkan banyak keterampilan. Saat mempelajari jurusan ini, kamu akan belajar cara membuat film yang akan dinikmati audiens.
Selain teknik storytelling dan editing, pembuatan film juga membutuhkan keterampilan menangkap gambar yang tepat untuk menciptakan karya seni yang berkualitas. Jurusan ini akan memberi kamu keterampilan yang kamu butuhkan untuk bekerja di perusahaan produksi atau film setelah lulus.
Baca Juga: Jurusan Film & ANimasi UMN
4. Jurusan Animasi
Bagaimana prospek karir jurusan animasi? Tidak perlu khawatir, profesi di bidang ini termasuk seniman papan cerita (storyboardist), perancang karakter, seniman animasi game, sutradara animasi, animator 2D/3D, pemodel 3D, dan manajer proyek animasi. Jika kamu tertarik dengan animasi, ada beberapa universitas yang menawarkan program ini, salah satunya adalah Universitas Multimedia Nusantara. Tahukah kamu bahwa penggunaan efek visual dalam film sangat penting saat ini dan di masa depan? Tonton saja film keren seperti Avatar, Interstellar, Avengers, dan lainnya dengan efek khusus yang luar biasa! Kamu bisa seperti Rini Sujanto, animator terkenal Indonesia yang menggarap animasi pasca-produksi untuk The Adventures of Tintin dan film Avengers.
5. Jurusan Desain Komunikasi Visual
Kamu mungkin sudah sering mendengar jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV), sebab jurusan ini tersedia di banyak perguruan tinggi di Indonesia. Ya, jurusan DKV memang menawarkan prospek kerja yang cukup luas, di mana lulusannya dibutuhkan di berbagai industri.
Tak hanya terbatas di industri perfilman atau pertelevisian, lulusan dari jurusan yang mempelajari cara menyampaikan pesan melalui media visual ini juga dibutuhkan di dunia periklanan dan konten video lainnya.
Di jurusan DKV ini, kita akan diajari konsep seni, visual, ilustrasi, animasi yang semuanya menggunakan komputer sebagai alat bantunya. Kalau kita bercita-cita menjadi graphic designer, web designer, art director, creative director, atau illustrator, cocok memilih jurusan DKV.
6. Jurusan Film
Seperti namanya, di jurusan ini, kamu akan mempelajari segala hal mengenai dunia perfilman dan pertelevisian.
Sejumlah hal yang akan kamu pelajari di jurusan ini antara lain wawasan dan sikap dalam seni, analisis dalam menangani seni, membuat konten video visual yang layak, film fotografi, dan lain-lain.
Lulusan dari jurusan Televisi dan Film nantinya bisa memilih jalur karier di dunia film dan televisi sesuai minatnya, misalnya sutradara, editor film, sutradara program, teknisi suara, teknisi perlengkapan, dan lain-lain.
Baca Juga: Mau Kuliah di Jurusan di Film dan Animasi? Simak Skill yang Wajib Dikuasai!
Nah, itulah beberapa pilihan jurusan yang berkaitan dengan film dan cocok dipertimbangkan apabila kamu hobi menonton film. Tertarik menempuh pendidikan di kelima jurusan di atas?
Kamu bisa mempelajari lebih lanjut tentang informasi menarik lainnya melalui official website UMN. Di website tersebut kamu juga bisa memilih prosedur pendaftaran online sesuai dengan kriteriamu. Yuk, daftar sekarang dan mulai karir kamu bersama UMN!
Source: