Manfaat Beasiswa Untuk Mahasiswa Kuliah
Juli 21, 2022Kuliah S-1 Ada Batasan Umur? Yuk Simak Faktanya!
Juli 21, 2022Baik itu untuk mendapatkan pendapatan tambahan atau pengalaman, banyak mahasiswa kini tertarik untuk melakukan kerja part-time. Bingung kerja part-time apa saja yang oke untuk mahasiswa? Artikel ini akan menjelaskan berbagai ide part-time untuk mahasiswa.
8 Ide Part-Time Untuk Mahasiswa
1. Penulis
Ide part-time ini merupakan salah satu pekerjaan paruh waktu yang paling populer bagi mahasiswa di seluruh dunia karena siapapun bisa melakukannya! Mahasiswa bisa mencoba bekerja menjadi seorang freelance atau part-time content writer, copywriter, technical writer, atau UI/UX writer. Yang enaknya lagi, siapapun bisa menjadi penulis! Tidak hanya mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi atau Jurnalistik saja yang bisa menjadi penulis. Kamu mahasiswa teknik (engineering)? Kamu bisa menjadi penulis UI/UX. Kamu mahasiswa bisnis? Kamu bisa menjadi B2B writer. Lowongan menjadi seorang penulis lepas dan paruh waktu itu banyak loh!
2. Barista
Menjadi seorang barista mungkin lebih ideal untuk mahasiswa akhir semester karena jadwalnya yang lebih fleksibel. Kamu bisa menjadi seorang barista paruh waktu seperti di Starbucks, kafe Bubble Tea, atau Kopichuseyo, kafe yang nge-tren di antara mahasiswa Universitas Multimedia Nusantara (UMN) yang gemar budaya Korea dan ingin bekerja secara part-time.
3. Guru les online
Bercita-cita menjadi guru atau dosen? Kamu bisa coba menjadi guru les paruh waktu. Tidak selalu hanya menjadi guru les akademis, kamu bisa menjadi guru les menggambar, bahasa, dan lain-lain. Yang enaknya lagi, kamu tidak perlu menjadi guru les offline. Banyak sekali lowongan guru les online yang bisa kamu ditemukan di internet.
4. Online shop/Entrepreneur
Membuka toko online adalah salah satu pekerjaan yang populer dikalangan mahasiswa. Kamu bisa menjual barang baru atau menjadi seorang reseller dan drop-shipper. Membuka online shop bisa menjadi salah satu opsi yang ideal karena tidak akan terlalu mengganggu waktu kuliahmu!
UMN memiliki inkubator bisnis bernama “Skystar Ventures” bagi kamu yang tertarik untuk membangun bisnis sendiri, dibimbing oleh ahlinya, dan tentunya didukung oleh salah satu kampus yang terbaik di Jabodetabek. Penasaran? Silahkan cek informasi lengkap di sini.
5. Penerjemah
Lowongan penerjemah (translator) terutama penerjemah bahasa mandarin itu sangat banyak loh. Bahasa lain yang banyak membutuhkan penerjemah adalah Bahasa Inggris, Korea, dan Jepang. Part-time menjadi seorang penerjemah itu sangat enak karena kebanyakan dari lowongan ini menerapkan remote-working dan waktu kerja yang sangat fleksibel. Terutama bagi penerjemah bahasa mandarin, gajinya juga sangat menarik loh!
6. Social Media Officer/Manager
Mungkin banyak dari kalian yang sudah tahu, pekerjaan ini sangat populer dikalangan anak muda! Ditambahlagi, lowongan pekerjaan yang berhubungan dengan media sosial juga sangat banyak dari social media officer, manager, dan specialist. Kamu yang gemar dan pandai menggunakan berbagai media sosial terutama Instagram dan TikTok, apalagi paham mengenai SEO dan Ads, boleh banget coba bekerja di bidang media sosial. Kamu bisa mencari banyak sekali lowongan paruh waktu dan internship (berbayar) di internet.
7. Graphic Designer
Terutama bagi mahasiswa jurusan Desain Komunikasi Visual, kamu bisa banget coba menjadi seorang graphic designer lepas atau paruh waktu. Banyak sekali lowongan graphic designer di internet yang juga menerapkan remote-working.
8. Photographer/Videographer
Pekerjaan ini populer di antara mahasiswa Jurnalistik dan Desain Komunikasi Visual. Kalau kamu paham mengenai estetika, pandai menggunakan kamera (mau itu kamera DSLR atau phone photography), ditambahlagi pandai mengedit video dan foto? Bisa banget coba menjadi freelance photographer atau videographer. Dengan pekerjaan ini, kamu bisa tentukan waktu kerjamu yang tidak akan menghambat perkuliahan.
Banyak kan ide part-time untuk mahasiswa? Pekerjaan-pekerjaan di atas bisa kamu temukan dengan gampang secara online melalui aplikasi pencari pekerjaan seperti LinkedIn, Kalibrr, Glass Door, dan lain-lain. Ditambahlagi, kalian tahu? Kamu bisa loh kerja untuk perusahaan luar negeri yang menerima remote-working. Kamu bisa mempercantik pengalaman dan CVmu jika memiliki pengalaman bekerja untuk perusahaan luar. Menarik kan?
Ditunggu apalagi? Yuk dicoba ide part-time di atas dan dapatkan uang jajan tambahan dan tentunya pengalaman yang berharga!
Sumber:
By Levina Chrestella Theodora | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id