Karya Film Pendek Mahasiswa UMN Masuk Festival Minikino Week 9
Juni 30, 2023Fun Fact Jurusan Film: Menjelajahi Dunia Menarik dari Studi Film
Juni 30, 2023Ilustrasi Coding. Sumber Gambar: Photo by Christina Morillo/Pexels
Setiap jurusan kuliah pastinya menawarkan cerita dan sisi uniknya masing-masing. Hal ini mengundang rasa penasaran bagi orang-orang yang akan dan sedang berkuliah di jurusan tertentu dengan mencari tahu fakta menarik yang sumbernya berkembang secara turun-temurun dari kakak tingkat atas dasar pengalaman maupun persepsi orang yang menjalaninya secara langsung. Salah satu jurusan yang belakangan ini banyak diminati adalah jurusan Teknik Informatika. Bisa dibilang jurusan yang satu ini termasuk dalam jurusan favoritnya anak IPA lho. Nggak heran kalau jurusan ini tiba-tiba jumlah peminatnya meledak karena menyediakan daya tampung yang banyak.
Jurusan Teknik Informatika merupakan yang sangat populer di kalangan mahasiswa saat ini. Salah satu hal yang terlintas di benak orang awam ketika mendengar Jurusan Teknik Informatika adalah coding dan bahasa pemrograman. Hmmmmm, rasa-rasanya selain jadi fakta menarik yang berkembang juga dinilai sebagai sebuah tantangan karena sepanjang perkuliahan akan menemukan banyak bahasa pemrograman sesuai dengan kebutuhan dan tujuan masing-masing.
Jika kamu berencana untuk mengambil jurusan Teknik Informatika, kalian perlu tahu dulu nih segudang fakta menarik yang ada di jurusan ini. Kalau sudah tahu sederetan fakta uniknya, pastinya kamu sudah tidak perlu kaget lagi. Sini-sini, UMN bisikin fun factnya Jurusan Teknik Informatika lewat postingan ini yuk!
Overview Jurusan Teknik Informatika
Jurusan Teknik Informatika merupakan jurusan yang mempelajari dasar-dasar dan teori komputasi. Jurusan ini mengkombinasikan antara matematika, ilmu komputer dan teknik. Jurusan ini membekali mahasiswa maupun calon lulusannya dengan pengetahuan dan keterampilan dalam pengembangan perangkat lunak, desain sistem, kecerdasan buatan, dan masih banyak lagi.
Disini kalian akan mengulik banyak hal mulai dari prinsip-prinsip ilmu komputer, analisis matematis, pemrograman dasar, evaluasi sistem operasi, hingga pengembangan dan perancangan software. Jadi jangan kaget kalau masuk di jurusan ini merupakan mahasiswa yang punya kreativitas tinggi, keterampilan logika yang kuat dan kemampuan matematika serta statistik yang mendukung untuk melakukan pengolahan data.
Melalui program studi ini mahasiswa akan mempelajari bagaimana mengelola sebuah data dan informasi yang mereka dapat untuk dapat dijadikan sebuah sistem yang dapat bekerja secara otomatis dan dibantu dengan adanya teknologi sehingga tercipta sebuah alat yang dapat mempermudah kehidupan manusia.
Baca juga : Kenali Perbedaan Teknik Komputer dan Ilmu Komputer
Fun Fact Jurusan Teknik Informatika
Setelah kamu sudah tahu tentang seluk-beluk dari Jurusan Teknik Informatika, sekarang barulah kita masuk ke fakta unik dan menariknya nih. Siapa tahu ada beberapa fakta yang dibeberkan disini yang belum kalian ketahui. Hmmm, jadi penasaran. Langsung aja yuk, kita bongkar sama-sama fun factnya
1. Si Paling Update Teknologi
Tahu nggak sih, kalau kamu memilih jurusan Teknik Informatika maka keuntungan yang bisa kamu dapatkan adalah kamu jadi lebih peka akan perkembangan teknologi. Paling tidak tuh kalau diajak ngobrol soal teknologi, mahasiswa Jurusan Teknik Informatika pastinya langsung nyambung dan sat-set deh ya. Hal ini ditandai dengan kemunculan berbagai teknologi baru seperti Chatbot AI, ChatGPT, Cortana, Self-Driving, Virtual Reality, Mixed Reality, Augmented Reality, Smart Technology, Machine Learning dan lain-lain.
2. Pantang Menyerah Sebelum Error Solved
Error terkadang menjadi musuh bebuyutan yang paling menyebalkan bagi mahasiswa jurusan Teknik Informatika. Pasalnya, kalau code yang kamu ketikkan itu menghasilkan error maka operasi yang kamu jalankan atas code tersebut tidak berhasil. Seringkali error ini sangat mengganggu tidur mereka dan mengundang rasa penasaran.
“Ini kenapa kok tiba-tiba error sih….”
“Padahal codenya udah bener lho ku ketikin, kok bisa error yaa?”
“duh udah capek-capek ngetik panjang lah taunya malah error”
Untuk mengatasi masalah error ini, terkadang mahasiswa jurusan Teknik Informatika kebayang-bayang terus sampai tidak bisa tidur. Mereka ibaratnya memegang prinsip “Pantang Tidur Sebelum Error Solved”. Mereka juga biasanya mengerjakan tugas kuliahnya di malam hari biar aksinya lancar. Kalau sudah lancar nih dan no error-error, plong deh rasanya.
Tidak heran kalau jurusan Teknik Informatika ini punya sifat pantang menyerah. Sebab definisi bahagia bagi mereka adalah bisa menyelesaikan operasi pemrogramannya tanpa error. Jadi jangan sampai judge mereka soal tidak bisa tidur sebab disini mereka justru menunda waktu tidurnya hanya untuk menyelesaikan misi dalam bahasa pemrograman mereka ketika melakukan coding.
3. Laptop dan Koneksi Internet adalah Sahabat Sejatinya
Salah satu peralatan wajib yang dimiliki oleh jurusan Teknik Informatika adalah laptop. Sudah menjadi rahasia umum kalau laptop ini menjadi sahabat sejati mereka dalam segala aktivitas. Ngoding iya, download software dan tools untuk bahasa pemrograman juga iya, sampai game pun juga tidak ketinggalan. Kalau kamu berencana untuk berkuliah di jurusan Teknik Informatika maka pastikan laptop yang kamu punya memiliki spesifikasi tinggi dan mumpuni. Sebab dalam tugas perkuliahan, kamu nantinya akan diajarkan dengan bahasa pemrograman yang berbeda-beda. Bahasa pemrograman yang berbeda-beda tentunya tools yang dipakai juga berbeda. Tidak lupa, koneksi internet juga menjadi kawan setianya.
4. Sering Dikira Teknisi IT
“Permisi mas, mau tanya. Masnya kuliah jurusan apa?”
“Saya kuliah jurusan Teknik Informatika, Mas”
“Oh gituu, kira-kira masnya bisa benerin laptop saya tidak ya? Kebetulan laptop saya ini sedang trouble. Lampu baterainya nyala tapi layarnya hitam. Masnya bisa bantu saya?”
“.……………”
Nahloh, fun fact selanjutnya adalah mahasiswa Jurusan Teknik Informatika sering disangka sebagai teknisi IT. Ibaratnya nih, mereka dinilai paham soal dunia perkomputeran gitu deh. Mulai dari mengatasi layar hitam karena laptopnya tidak bisa nyala, keyboard macet, WiFi tidak bisa connect ke laptop, blue screen dan lain-lain. Padahal sebenarnya, ada jurusan khusus yang lebih detail kalau misalnya urusannya soal komputer dan laptop. Salah satunya adalah jurusan Teknik Komputer.
5. Komplotan Anak Gamers
Salah satu hobi yang dimiliki oleh mahasiswa Jurusan Teknik Informatika adalah main game. Baginya dengan bermain game dapat menghilangkan rasa penat setelah mereka bergelut dengan error yang sungguh menyiksa. Tidak jarang tuh kalau mahasiswa Jurusan Teknik Informatika ini merasa kecanduan terhadap dunia game sampai lupa waktu saking asyiknya bermain.
6. Main Logika Bukan Sekedar Katanya
Kalau ditanya, mending mengutamakan logika atau perasaan maka mahasiswa Jurusan Teknik Informatika langsung memilih logika biar maju paling depan. Logika adalah materi basic dalam algoritma pemrograman dasar. Mereka biasanya menghafalkan formula-formula dalam setiap tools yang ia pakai untuk mengatasi error dalam coding yang mereka jalankan. Rumus-rumus yang mereka gunakan tentunya menjadikan logika sebagai dasar kuat dalam permainan rumus ketika melakukan coding atau bahasa pemrograman
7. Prospek Kerjanya Menjanjikan
Yap, fun fact yang satu ini tentunya sudah tidak diragukan lagi. Dengan kamu memilih jurusan Teknik Informatika, selepas lulus nanti kamu nggak perlu bingung gimana cari kerja. Sebab prospek kerja dari mahasiswa Jurusan Teknik Informatika sangatlah banyak dan masih menyesuaikan dengan perkembangan teknologi. Jadi tidak ada profesi atau pekerjaan yang dianggap kuno bagi jurusan yang satu ini. Semuanya fresh dan baru-baru.
Seiring dengan perkembangan teknologi yang cukup pesat belakangan ini maka banyak profesi baru mulai bermunculan seperti Data Scientist, Machine Learning Engineer, Machine Learning Specialist dan lain-lain, Game Developer, dan lain-lain. Hal ini tentunya bisa jadi peluang yang sangat besar bagi lulusan Teknik Informatika agar bisa berkarir di instansi pemerintahan, perusahaan Multinasional maupun startup terkemuka di Indonesia maupun mancanegara. Jadi jangan heran apabila lulusan Teknik Informatika merupakan lulusan yang paling banyak dicari industri.
8. Katanya sih “Kaum Introvert”
Memang tidak dapat dipungkiri ya, bermain-main komputer, otak-atik bahasa pemrograman adalah dunianya. Dunia teknologi seakan-akan menjadi dunianya sendiri bagi mahasiswa jurusan Teknik Informatika. Jadi jangan heran kalau misalnya kamu sering dicuekin sama mereka. Karena mereka selalu merasa nyaman dengan dunia mereka sendiri. Tapi jangan khawatir karena mereka selalu menghargai dunia pertemanan kok.
Baca Juga : 6 Prospek Kerja Jurusan Teknik Elektro
Gimana-gimana nih, siapa hayo yang merasa relate dengan fun factnya? Itulah tadi sederetan fun fact Jurusan Teknik Informatika. Semoga bermanfaat ya.
By Reyvan Maulid | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika | Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id