UMN Rayakan Ulang Tahun Ke-17
Desember 1, 2023PKM UMN: Pembuatan Aplikasi Laporan Keamanan RW 11 Medang Lestari
Desember 4, 2023Sebagai green and sustainable campus, UMN terus menunjukkan komitmennya pada permasalahan keberlanjutan dan terlibat pada dialog-dialog terkait hal tersebut. Hal tersebut ditunjukkan salah satunya lewat keikutsertaan salah satu dosen dari Program Studi Ilmu Komunikasi UMN, Maria Advenita Gita Elmada, yang mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi pada Konferensi Perubahan Iklim atau yang biasa dikenal dengan COP ke-28 di Dubai, yang diselenggarakan oleh United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCCC), sebuah konvensi PBB untuk perubahan iklim.
Maria menjadi satu-satunya Dosen Ilmu Komunikasi dari Indonesia yang mendapatkan kesempatan tersebut. Keikutsertaan Maria dalam International Environmental Communication Association lah yang menjadi tiket masuk Maria untuk dapat berpartisipasi dalam konferensi perubahan iklim terbesar, yang tahun ini diikuti hampir 70.000 peserta dari seluruh dunia.
COP adalah singkatan dari Conference of the Parties yang merujuk kepada pertemuan tahunan yang diadakan UNFCCC. Tujuan utama dari COP adalah untuk membahas dan mengoordinasikan tindakan global yang berkaitan dengan perubahan iklim. Pada pertemuan ini, para perwakilan dari berbagai negara anggota Konvensi tentang Perubahan Iklim berkumpul untuk mengevaluasi kemajuan dalam melaksanakan komitmen mereka untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan mengatasi dampak perubahan iklim. Selain itu, COP juga menjadi platform untuk negosiasi perjanjian dan kesepakatan baru yang bertujuan untuk mengurangi perubahan iklim.
COP 28 adalah sebuah perhelatan global yang tidak hanya penting, tetapi juga memiliki dampak yang luar biasa dalam upaya kita menghadapi krisis perubahan iklim. Lewat partisipasinya pada COP 28, Maria percaya ia juga dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan Tri Dharma di Universitas Multimedia Nusantara, sekaligus mempertegas posisi UMN sebagai Green and Sustainable Campus.
Di dalam acara yang berlangsung dari tanggal 30 November sampai 12 Desember 2023 ini, Maria memiliki kesempatan untuk berjejaring dengan pegiat perlindungan terhadap lingkungan. Ia juga akan berbagi di dalam side event terkait dengan komunikasi sains serta komunikasi untuk pembangunan berkelanjutan yang selama ini diajarkannya di UMN. Pelibatan mahasiswa aksi iklim sudah banyak dilakukan di UMN, inilah yang akan dibagikan Maria kepada masyarakat internasional dengan harapan semakin banyak kolaborasi yang bisa dibangun demi lebih cepat tercapainya tujuan pembangunan berkelanjutan, terutama yang berfokus pada perlindungan lingkungan.
By Tim FIKOM UMN | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id