Konsep Green Building UMN Jadi Bahan Ajar PTS Bandung
November 21, 2019Adaptasi Media Massa Pada Industri 4.0
November 25, 2019TANGERANG – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) melalui program studi Informatika mengadakan kompetisi tahunan Computer Science Innovative Challenge (CSIC). Kompetisi ini terbuka bagi seluruh mahasiswa aktif di seluruh universitas se-Indonesia dengan mengusung tema “Achieving Sustainable Development Goals 2030”.
Ketua CSIC 2019 Alethea Suryadibrata mengatakan bahwa CSIC mencari mahasiswa yang memiliki ide kreatif membuat sebuah prototype aplikasi.
“Output-nya adalah mencari mahasiswa yg sudah berani memberikan ide-ide kreatif berupa aplikasi yang dipresentasikan di final. Di babak penyisihan kemarin yang dinilai adalah prototype-nya,” kata Alethea.
Memasuki tahun kelima, dari 60 tim yang mendaftar CSIC, terpilih 10 tim yang lolos ke babak penjurian akhir. Pada babak terakhir, setiap tim diminta untuk mempresentasikan hasil riset dan demo aplikasi yang telah dibuat.
Mahasiswa dapat membuat aplikasi dengan tiga topik pilihan, yaitu Quality education, Sustainable Cities and Communities dan Life on Land.
Salah satu tim dari PTS swasta di Jakarta mempresentasikan aplikasi bernama “Lapar Bos!”. Tim ini menargetkan masyarakat menengah ke bawah sebagai penggunanya.
“Aplikasi ini kami buat untuk mengurangi sampah organik yang bersumber dari rumah makan yang makanannya tidak habis terjual. Selain itu, kami juga ingin membantu mengurangi angka kelaparan di Indonesia,” jelas Anisa perwakilan dari PTS tersebut.
Sementara itu CSIC 2019 dimenangkan oleh tim Mecin Developers dari Universitas Multimedia Nusantara dengan aplikasi ‘KULUAR’.
“Aplikasi ini dibuat untuk mengubah pola hidup masyarakat, karena kita tahu tidak bisa tiba-tiba membawa perubahan. Jadi, kita ingin membangun dan mengubah kebiasaan masyarakat yang sering menggunakan kendaraan pribadi dibandingkan kendaraan umum,” tutup Ezra Abednego perwakilan tim Mecin Developer.
CSIC merupakan acara tahunan prodi Informatika UMN. Kompetisi ini bertujuan untuk mendorong mahasiswa berinovasi dan memberikan apresiasi kepada insan-insan muda penuh kreativitas yang telah berani untuk mempublikasikan ide-ide kreatif mereka kepada khalayak luas. (JN/CRA)
*by Junelia Novi – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id