Lagi, Penghargaan Tingkat Nasional Diraih New Media Tower UMN
November 30, 2016Dua Puluh Siswa-Siswi Terpilih dari SMA se-Indonesia Peroleh Beasiswa UMN-OSC
Desember 6, 2016Seni berbicara di depan publik atau public speaking bukanlah sebuah kemampuan yang dimiliki oleh semua orang. Padahal, kemampuan ini merupakan salah salah satu skill yang dicari oleh banyak perusahaan. Oleh sebab itu, penting bagi kita untuk menguasai kemampuan ini.
Hal tersebut diutarakan oleh Choky Sitohang, MC sekaligus CEO dari CHOSSI (Choky Sitohang Speaking Incorporation) dalam seminar Public Speaking yang diadakan di Universitas Multimedia Nusantara pada Senin (5/12) ini. Choky mengungkapkan bahwa belajar public speaking tidak mengenal usia. “Tak pernah ada kata terlambat untuk belajar public speaking karena ini adalah soft skill,” katanya.
Pria yang memulai kariernya sebagai jurnalis ini pun menjabarkan beberapa hal penting yang harus kita miliki saat melakukan public speaking. “Pertama adalah fokus. Ini merupakan kunci penting bagi mereka yang ingin sukses saat public speaking dan presentasi. Dengan fokus, kita tidak akan teralihkan dengan gangguan yang diberikan oleh sekitar. Untuk membantu kita tetap fokus, kita butuh membuat fokus dan draft,” paparnya.
Selain fokus, Choky juga mengungkapkan pentingnya mempersiapkan diri sebelum melakukan public speaking. “Public speaking bukan berbekal kenekadan. Semua butuh persiapan. Hal inilah yang akan membuat percaya diri kita tumbuh untuk menyelesaikan seluruh kegiatan public speaking kita,” katanya lagi.
Jadi, masih ragu untuk mulai belajar public speaking?(*)
by Grace Natali – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Teknik Informatika | Sistem Informasi | Sistem Komputer|Akuntansi|Manajemen|Ilmu Komunikasi | Desain Komunikasi Visual, di Universitas Multimedia