test
September 30, 2016Technofest 2016 Ajak Masyarakat Melek Teknologi
Oktober 3, 2016Acara tahunan terbesar Fakultas Teknik dan Informatika Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Technofest 2016, kembali digelar. Kali ini, Technofest mengambil tema yang sedikit berbeda, ICT in Communicty. Melalui acara ini, besar harapan mahasiswa Teknik dan Informatika agar masyarakat di luar sana semakin melek dengan penggunaan teknologi dalam kehidupan sehari-hari.
“Technofest kali ini memfokuskan diri pada ICT dan hubungannya dengan komunitas kita. Dalam hal ini titik beratnya tidak hanya pada teknologi semata tetapi juga bagaimana teknologi bisa memenuhi kebutuhan kita bersama,” ungkap Kanisius Karyono, Dekan Fakultas Teknik dan Informatika UMN pada acara pembukaan Technofest 2016 di Lobby UMN, Senin (3/10) tadi.
Acara ini sendiri akan berlangsung pada Senin (3/10) hingga Jumat (7/10) mendatang di UMN. Technofest sendiri akan terbagi ke dalam beberapa kegiatan seperti seminr, lomba dan bazaar yang terbuka bagi seluruh siswa SMA dan mahasiswa perguruan tinggi di seluruh Indonesia.
Adapun perlombaan yang diselenggarakan dalam Technofest 2016 adalah Ecobot yang merupakan lomba robotik, Flash Typing yaitu lomba kecepatan mengetik, User Interface Design yaitu lomba membuat User interface, serta Game Development Competition.
Dalam sambutannya, Ika Yanuarti selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UMN mengatakan ajang-ajang seperti Technofest merupakan salah satu cara untuk mengasah nilai-nilai 5C serta meningkatkan soft skill mahasiswa. “UMN berharap mahasiswa tak hanya memiliki kompetensi tapi juga punya nilai-nilai vit C yg lain. Tentu dengan menjalankan event-event seperti ini mahasiswa jadi bisa mempersiapkan soft skillnya juga sebelum masuk dunia kerja. Dengan demikian saat bekerja nanti, perusahaan pun akan puas dengan hasil kerja Anda,” katanya.
Jadi, sudah siapkah kamu ikut dalam keseruan Technofest tahun ini? Jangan sampai terlewat, ya Ultimates.(*)
by Grace Natali – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Teknik Informatika | Sistem Informasi | Sistem Komputer|Akuntansi|Manajemen|Ilmu Komunikasi | Desain Komunikasi Visual, di Universitas Multimedia