Wakil UMN Lolos Seleksi Program Entrepreneurship World Bank
Februari 15, 2016Cerita Dari Busan
Februari 18, 2016Setelah sukses meraih juara pada kompetisi STAMP Festival di UNIKA Atma Jaya Jakarta, UKM tari tradisional UMN TRACCE melebarkan sayapnya ke negeri sakura untuk tampil di ajang Japan Golf Fair pada pertengahan Februari mendatang.
Untuk dapat tampil pada acara di bawah Kementerian Pariwisata itu, TRACCE harus bersaing dengan tiga sanggar lainnya melalui seleksi proposal dan video. Berkat penampilannya yang memukau, akhirnya TRACCE pun terpilih menjadi perwakilan Indonesia untuk membawakan tarian tradisional di Tokyo Big Sight, 19-21 Februari 2016.
Meskipun acara tersebut bertajuk Golf Fair, tetapi akan ada perwakilan pariwisata dari setiap negaranya dengan membuat booth. Nantinya, mereka akan menjadi salah satu pengisi acara dan membawakan tari bali, tari kipas dan tari genjring, sesuai dengan permintaan untuk menampilkan tarian yang dinamis.
Kesempatan emas ini dipergunakan TRACCE untuk menjadi batu loncatan agar dapat mengikuti ajang internasional bergengsi lainnya.
Sebelumnya, TRACCE berhasil menjadi juara kedua untuk tari saman dan juara ketiga untuk tari kreasi (dari Kalimantan) pada STAMP Festival “Ragam Karya, Satu Darah” (*)
by Debora Thea – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Teknik Informatika | Sistem Informasi | Sistem Komputer | Akuntansi | Manajemen| Ilmu Komunikasi | Desain Komunikasi Visual, di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id