Lagi, Mahasiswa UMN Catatkan Prestasi dan Raih Dana Hibah dari Kemendikbud
Agustus 12, 2020Dilaksanakan Daring, OMB UMN 2020 Siap Ukir Sejarah Baru
Agustus 19, 2020TANGERANG – Pameran Virtual pertama diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Arsitektur UMN berisikan 12 rancangan Tugas Akhir mahasiswa Arsitektur UMN angkatan 2016. Pameran Virtual ini dibuka 24 jam selama sepekan dari hari Senin, 10 Agustus hingga Minggu, 16 Agustus 2020 (12/8).
Pandemi berimbas pada interaksi tatap muka yang kian terbatas. Namun, hal ini tidak menghentikan niat mahasiswa Arsitektur UMN untuk terus mengapresiasi karya dengan membuat 360˚ Virtual Tour. Tak hanya melihat bangunan virtual di pameran virtual ini, pengunjung pameran ini juga bisa memperbesar poster yang berisi skripsi hingga tugas akhir mahasiswa UMN. Skripsi yang ditampilkan lengkap mulai dari abstrak, video animasi 3D, diagram, gambar kerja, dan hasil render.
Kedua belas mahasiswa Arsitektur 2016 yang terpilih diantaranya; Putri Arini Kusumaningtyas, Yosefina Martina Indah, Fernando Bima Kristian, Gea Aliftia Rahma, Ghina Nisrina Chaerlyana, Muhammad Reza Meidyawan, Theodore Daniel, Nadhira Athirah, Chieka Annisa Feliya, Aldo Cerena, Scientia Sacra Ainush Shafa, dan Naufal Rizki Pratama.
Salah satu karya dibuat oleh Chieka Annisa Feliya berjudul “Perancangan Art Center sebagai Pusat Kegiatan Wisata Berkelanjutan di Kawasan Sungai Cisadane, Tangerang dengan Pendekatan Urban Riverfront”. Ide Annisa tercetus setelah menyusuri Sungai Cisadane sejauh 5 km. Annisa terkejut dengan fakta permasalahan di lapangan hingga diangkatlah menjadi topik skripsi.
“Kesan pertama sangat senang selain karena Tugas Akhir yang dibuat mendapat nilai seperti yang diharapkan, sebuah apresiasi karya dapat ditampilkan dalam Virtual Tour PARAS 01, bisa dipajang dilihat banyak orang eksternal dan internal dan diharapkan bisa menginspirasi adik kelas,” ujar Annisa.
Menurut Annisa, Pameran Virtual Arsitektur 01 ini juga menjadi kesempatan ajang promosi mengenalkan arsitektur UMN. Konsep dalam Virtual Tour sangat menarik karena dibuat sesuai dengan studio arsitekur sesungguhnya yang ada di Universitas Multimedia Nusantara. Dari segi pembuatan juga sangat detail dengan rumput hijau luas dan pepohonan rindang.
“Persiapkan diri masing-masing, karena perubahan dari masa sekolah masuk perkuliahan terkhusus jurusan arsitektur sangatlah drastis. Harus kuat fisik, mental, harus bisa bekerja dibawah tekanan. Sedangkan tipsnya cari hal yang satu frekuensi dengan minat kalian. Contohnya aku magang di bidang tata perkotaan dan pariwisata, seminar mengangkat pariwisata, Tugas Akhir dan skripsi masih dalam satu jalur yang sama. Jangan stress, berhenti sebentar untuk refreshing,” tutup Annisa. (LFP/SN)
by Linda Febriana Purwanto – Universitas Multimedia Nusantara News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika| Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id