“Blandongan Kota” Karya Dosen Arsitektur UMN Bakal Jadi Ikon Baru Kota Tangsel
Oktober 6, 2022Hint 7 Pertanyaan yang Sering Muncul dalam Wawancara Beasiswa
Oktober 7, 2022Ilustrasi mahasiswa yang diterima kerja oleh perusahaan. (Sumber : pexels.com)
Di era sekarang ini, dimana kondisi dunia serba cepat dan jumlah persaingan kerja kian hari makin bertambah, sementara lapangan kerja pertumbuhannya tak berbanding lurus membuat kompetisi di angkatan kerja saat ini semakin ketat. Perusahaan sekarang tak hanya sekedar tertarik pada gelar pendidikan saja, tetapi akan menyeleksi kita dari berbagai sisi.
Mulai dari latar belakang, skill, kemampuan berkomunikasi, dan yang tak kalah penting karakteristik yang kita (mahasiswa) miliki. Berikut merupakan lima karakteristik yang perlu dimiliki mahasiswa UMN agar lebih mudah diterima dalam pekerjaan.
1. Komitmen
Dalam perusahaan, apalagi perusahaan yang sudah memiliki nama besar seperti Kompas, BCA, Tokopedia, dll. Biasanya perusahaan-perusahaan ini tidak hanya memerlukan karyawan yang pandai, cerdas, dan mudah diajak bekerja sama, tetapi yang juga mereka cari adalah komitmen. Berkomitmen terhadap perusahaan.
Perusahaan memerlukan karyawan yang mau bekerja dalam waktu lama. Pertimbangannya supaya, turn over atau karyawan tidak terlalu sering keluar masuk, dan juga agar biaya yang dibutuhkan untuk mencari dan melatih karyawan baru tidak terlalu besar.
Namun, tak bisa dipungkiri bahwa nyatanya, komitmen karyawan dengan perusahaan ini layaknya perjodohan. Karena perlu ada kesesuaian antara misi perusahaan dan tujuan yang ingin dicapai karyawan. Sehingga bila cocok, hubungan kerja dan komitmen karyawan seharusnya mampu untuk terus berlanjut.
Baca juga : 6 Hal Yang Wajib Dihindari Scholarship Hunter Dalam Wawancara Beasiswa
2. Proaktif
Proaktif, artinya pro/mendukung keaktifan. Tentu saja perusahaan membutuhkan mahasiswa/karyawan yang proaktif. Perusahaan mana yang tidak suka, jika karyawan mereka proaktif semua dalam bekerja. Karakteristik proaktif ini dicari karena karyawan yang proaktif seringkali menemukan cara-cara baru dalam menyelesaikan pekerjaan yang secara langsung juga mendongkrak efektivitas dan efisiensi perusahaan.
Energi besar dalam bekerja yang diperoleh dari karakteristik proaktif ini juga sering dicari perusahaan. Karena tak jarang, karakteristik proaktif ini bisa mempengaruhi pula produktivitas perusahaan.
3. Tahan Tekanan
Karakteristik yang satu ini bukan kaleng-kaleng lho. Tidak semua orang memiliki karakteristik tahan tekanan. Dunia kerja merupakan dunia yang berbeda daripada dunia perkuliahan. Dunia kerja lebih keras, banyak tekanan yang diberikan kepada kalian, entah itu tekanan pekerjaan (target), tekanan atasan, tekanan lingkungan sosial pekerjaan, dan masih banyak lagi yang mengharuskan kalian untuk memiliki karakteristik tahan tekanan ini untuk bisa survive bahkan mencapai kesuksesan.
Kondisi perusahaan tidak selalu berada dalam posisi atas, maka dari itu banyak perusahaan membutuhkan karyawan yang yang dapat bertahan di bawah tekanan, bahkan menjadikan tekanan tersebut sebagai suatu tantangan yang perlu dicarikan solusi kreatifnya.
4. Pandai Mengontrol Emosi
Tidak hanya tahan tekanan, karakteristik pandai mengontrol emosi menjadi salah satu karakteristik yang paling dicari perusahaan. Bagaimana tidak? Dunia kerja penuh dengan gejolak dan tantangan yang bisa membuat seseorang stres dalam menjalaninya. Ada saja masalah yang menunggu dan bisa berakibat seseorang menjadi emosi dan naik pitam.
Oleh karena itu, perusahaan ingin mencari orang yang ahli dalam menahan dan mengontrol emosi. Kemampuan mengontrol emosi dianggap oleh perusahaan sebagai tanda bahwa kalian mampu berbuat bijak dan berpikir dua kali sebelum bertindak.
Selain itu, orang yang pandai secara emosional biasanya mudah bekerjasama dalam sebuah tim. Dengan mempekerjakan orang yang cerdas pada sisi emosionalnya, pihak perusahaan akan lebih mudah menciptakan kedamaian di internal perusahaan.
5. Open Minded
Karakteristik terakhir tapi tak kalah penting, adalah karakteristik open minded atau terbuka. Perusahaan yang baik biasanya akan mencari mahasiswa/karyawan yang memiliki karakteristik ini. Karena mahasiswa yang memiliki karakteristik open minded ini, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan mau membuka diri terhadap sesuatu yang baru, menyiratkan bahwa mahasiswa/karyawan mau belajar untuk mengembangkan dirinya lebih lagi untuk pekerjaan.
Baca juga : Mulai dari Konsultan hingga Analis, Berikut Peluang Karir Lulusan Sistem Informasi
Nah, itu dia sekiranya 5 karakteristik mahasiswa UMN yang dicari oleh perusahaan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk sahabat UMN dan tetap semangat terus dalam berkuliah dan mulai persiapkan masa depan kalian setelah lulus kuliah dari UMN nanti yaa!
By Iglo Montana | UMN News Service
Kuliah di Jakarta untuk jurusan program studi Informatika | Sistem Informasi | Teknik Komputer | Teknik Elektro | Teknik Fisika | Akuntansi | Manajemen| Komunikasi Strategis | Jurnalistik | Desain Komunikasi Visual | Film dan Animasi | Arsitektur | D3 Perhotelan , di Universitas Multimedia Nusantara. www.umn.ac.id